Prediksi Alan Shearer Soal Transfer James Maddison ke MU
Aga Deta | 13 Januari 2020 13:57
Bola.net - James Maddison sedang dikaitkan dengan kepindahannya menuju Manchester United pada bursa transfer Januari. Namun, legenda sepak bola Inggris Alan Shearer akan terkejut jika Leicester City memutuskan menjual sang gelandang pada musim dingin ini.
Ole Gunnar Solskjaer ingin mendatangkan gelandang kreatif pada bursa transfer Januari. Maddison menjadi target utama Setan Merah.
Maddison sendiri tampil mengesankan untuk Leicester pada musim ini. Gelandang asal Inggris itu sudah mencetak enam gol dan tiga assist dalam 21 pertandingan.
Namun, Brendan Rodgers sudah berulang kali menegaskan kalau Maddison tidak dijual dalam waktu dekat. Sebab, The Foxes ingin finis di posisi empat besar.
Tidak Akan Pindah
Maddison merupakan pemain yang tidak tergantikan di King Power Stadium. Karena itu, Shearer merasa cukup yakin jika sang pemain tetap bertahan di klub selama bursa transfer Januari.
"Saya benar-benar mengerti mengapa, jika itu benar, Manchester United menginginkan James Maddison karena dia pemain yang sangat, sangat bagus," kata Shearer kepada Coral.
"Tapi saya akan terkejut jika Leicester membiarkannya pergi di jendela transfer ini.
"Situasi yang terjadi di Leicester, cara dia bermain, apa yang dipertaruhkan untuk Leicester ... Saya tidak bisa melihat mereka membiarkan salah satu pemain top mereka pergi bulan Januari ini."
Saran Shearer
Leicester saat ini berada di posisi yang lebih baik dari United. Karena itu, Shearer menyarankan agar Maddison tetap bertahan di klubnya setidaknya sampai akhir musim.
"Jika saya adalah dia, ya [saya ingin bertahan di Leicester] pada saat ini," lanjutnya.
"Ketika Anda melihat situasi Manchester United dalam menantang empat besar, berapa banyak yang harus mereka perbaiki, waktu yang akan dibutuhkan ...
"Saya mengerti bahwa mereka adalah klub sepak bola yang sangat besar tetapi, melihat posisi James Maddison saat ini, saya pikir dia lebih baik bertahan di Leicester tentu sampai akhir musim dan kemudian menimbang semuanya lagi."
Sumber: Metro
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gary Neville Akui Firmino Pasti Bisa Main di Klub Mana pun di Dunia
Liga Inggris 12 Januari 2020, 19:20 -
Legenda Manchester United: Tak Ada yang Bisa Hentikan Liverpool
Liga Inggris 12 Januari 2020, 17:50 -
Statistik Laga Manchester United vs Norwich: Kembalinya Sentuhan Magis Juan Mata
Liga Inggris 12 Januari 2020, 09:45 -
Lagi, Donny van de Beek Bantah akan Tinggalkan Ajax Amsterdam
Liga Spanyol 12 Januari 2020, 08:40 -
Ed Woodward Dihujat Fans MU, Solksjaer Membela
Liga Inggris 12 Januari 2020, 08:00
LATEST UPDATE
-
Dani Pedrosa Jagokan Marc Marquez Tembus 100 Kemenangan di MotoGP Tahun Ini Juga
Otomotif 21 Maret 2025, 17:32 -
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:56
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39