Powell Akui Buka Paksa Pintu Keluar Dari MU
Editor Bolanet | 9 September 2014 17:18
- Gelandang serang Manchester United, Nick Powell baru saja memastikan kepindahannya menuju Leicester City di hari terakhir bursa transfer musim ini. Pemain 20 tahun ini bergabung ke King Power Stadium dengan status pinjaman selama semusim penuh.
Terkait transfer peminjaman menuju Leicester, Powell mengaku bahwa ia memang memaksa untuk meninggalkan United musim ini. Ia meminta agennya berusaha keras untuk mewujudkan peminjaman ke Leicester, yang pada akhirnya berhasil terwujud di saat-saat terakhir.
Saya menghubungi agen saya sepanjang hari, mungkin ia muak mendengar suara saya. Yang jelas saya senang kepindahan ini bisa terwujud, ungkap Powell seperti dilansir Leicester Mercury.
Saya memaksa pindah lewat agen karena ingin bermain secara reguler dan benar-benar merasakan atmosfer Premier League. Saya pikir, kesempatan saya akan jauh lebih baik di sini.
Powell direkrut United dengan harga 6 juta Pounds pada tahun 2012 silam. Ia gagal menembus skuat utama United dan musim lalu dilepas ke Wigan dengan status pinjaman. Performa Powell bersama The Latics sendiri cukup memuaskan, dengan torehan 12 gol dari 42 laga di seluruh kompetisi. (lm/mri)
Terkait transfer peminjaman menuju Leicester, Powell mengaku bahwa ia memang memaksa untuk meninggalkan United musim ini. Ia meminta agennya berusaha keras untuk mewujudkan peminjaman ke Leicester, yang pada akhirnya berhasil terwujud di saat-saat terakhir.
Saya menghubungi agen saya sepanjang hari, mungkin ia muak mendengar suara saya. Yang jelas saya senang kepindahan ini bisa terwujud, ungkap Powell seperti dilansir Leicester Mercury.
Saya memaksa pindah lewat agen karena ingin bermain secara reguler dan benar-benar merasakan atmosfer Premier League. Saya pikir, kesempatan saya akan jauh lebih baik di sini.
Powell direkrut United dengan harga 6 juta Pounds pada tahun 2012 silam. Ia gagal menembus skuat utama United dan musim lalu dilepas ke Wigan dengan status pinjaman. Performa Powell bersama The Latics sendiri cukup memuaskan, dengan torehan 12 gol dari 42 laga di seluruh kompetisi. (lm/mri)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hengkang Dari Man United Bukan Kemunduran Buat Nani
Liga Eropa Lain 8 September 2014, 23:51 -
Phil Jones Incar Posisi Bek Tengah Utama
Liga Inggris 8 September 2014, 23:43 -
Mourinho Yakin Van Gaal Bakal Sukses di Man United
Liga Inggris 8 September 2014, 23:20 -
Man United Belum Menang, Jones Anggap Bukan Karena 3-5-2
Liga Inggris 8 September 2014, 22:42 -
Saha: Rooney Bisa Jadi New Scholes
Liga Inggris 8 September 2014, 22:40
LATEST UPDATE
-
Timnas Bahrain Sudah Tiba di Jakarta, Siap Tempur Hadapi Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 06:27 -
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39