Pogba Dapat Kartu Merah, Lampard Salahkan Mourinho
Afdholud Dzikry | 4 Desember 2017 14:25
Bola.net - - Mantan pemain Chelsea, Frank Lampard mengklaim bahwa pelatih Jose Mourinho harus disalahkan setelah Paul Pogba mendapatkan kartu merah saat melawan Arsenal akhir pekan lalu.
Sebagaimana diketahui, gelandang Manchester United itu mendapatkan kartu merah langsung saat dinilai melakukan tekel berbahaya kepada bek Arsenal Hector Bellerin.
Lewat tayangan ulang, memang jelas Pogba telah melakukan injakan di belakang lutut Bellerin saat bek Arsenal itu mencoba menghentikan laju Pogba. Ada pro dan kontra dalam keputusan wasit memberikan kartu merah langsung pada Pogba itu.
Dan Lampard mengungkapkan bahwa percakapan antara Mourinho dan Lukaku beberapa menit sebelum insiden kartu merah itu yang menyebabkan Pogba kehilangan akal sehat..
Dia sangat panas dan saya berpendapat bahwa jika seorang pelatih memberi anda pesan dalam permainan, anda menerimanya sebagai pemain, ujarnya kepada BT Sport.
Anda bisa membicarakannya di ruang ganti sesudahnya. Anda tak perlu bereaksi agresif seperti yang dia lakukan di sini. Mengingat dia mendapat kartu merah beberapa menit kemudian, saya pikir dia emosional, saya pikir dia kehilangan akal sehatnya, sambungnya.
“Tekel itu bukan sesuatu yang harus dia lakukan. Anda memimpin 3-1, anda mempertahankan keunggulan dan anda memahami pentingnya permainan dan saya pikir ini mempengaruhi pendekatannya pada tekel itu, tandasnya.
Dengan kartu merah itu, Pogba pun harus absen di tiga pertandingan Manchester United selanjutnya, termasuk melawan Manchester City akhir pekan depan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Smalling Ungkap Kelemahan Pertahanan Arsenal
Liga Inggris 3 Desember 2017, 21:33 -
Kekaguman Smalling Pada Cara Bertahan MU
Liga Inggris 3 Desember 2017, 20:05 -
Ibrahimovic Mengaku Fans Inter, Alasannya Warna
Liga Italia 3 Desember 2017, 19:39 -
Malam yang Sempurna Bagi De Gea
Liga Inggris 3 Desember 2017, 15:18 -
Mourinho: Pemain Arsenal Suka Keindahan Rumput
Liga Inggris 3 Desember 2017, 14:47
LATEST UPDATE
-
Lupakan Australia, Timnas Indonesia Fokus Hadapi Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 19:57 -
Bintang Muda RB Leipzig Ini Masuk Daftar Belanja Manchester United
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:58 -
Syukurlah Fans MU! Cedera Ayden Heaven Tidak Parah dan Segera Latihan Lagi!
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:50
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39