Pochettino: Tanpa Dybala, Juve Tetap Bahaya!
Serafin Unus Pasi | 13 Februari 2018 12:20
Bola.net - - Pelatih Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino tidak memandang sebelah mata absennya Paulo Dybala di skuat Juventus. Pochettino menilai Juventus punya kedalam skuat yang bagus, sehingga mereka punya pengganti yang sepadan untuk Dybala.
Musim ini Dybala menjadi salah satu tumpuan lini serang Juventus. Pemuda kelahiran Argentina ini tercatat sudah mengemas 17 gol dan 3 assist bagi Juventus di semua ajang pada musim ini.
Juventus sendiri dipastikan tidak bisa memainkan Dybala pada babak 16 besar Liga Champions. Ia belum pulih dari cedera yang ia derita sejak bulan Januari silam, sehingga ia tidak bisa berlaga melawan tim kuat asal Inggris, Tottenham Hotspur.
Meski penyerang 24 tahun ini Absen, Pochettino menilai kekuatan Juventus tidak berkurang sedikitpun jelang pertemuan mereka nanti. Tentu saja, Paulo Dybala adalah pemain yang hebat dan bisa membuat perbedaan, ujar Pochettino seperti yang dilansir Soccerway.
Seperti yang kalian tahu, Juventus memiliki banyak pemain berkualitas. Mereka punya pemain-pemain top seperti Federico Bernardeschi dan banyak pemain top lainnya yang bisa menggantikan peran Dybala.
Kami sangat ingin menghadapi mereka. Kita akan lihat apa yang akan terjadi nanti. tandas pelatih asal Argentina tersebut.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Meski Tanpa Dybala, Juve Tetaplah Sebuah Tim Superpower
Liga Champions 12 Februari 2018, 20:45 -
Terus Tajam, Kane Semakin Pede Hadapi Juventus
Liga Inggris 12 Februari 2018, 15:50 -
Data dan Fakta Liga Champions: Juventus vs Tottenham
Liga Champions 12 Februari 2018, 11:19 -
Prediksi Juventus vs Tottenham 14 Februari 2018
Liga Champions 12 Februari 2018, 11:18 -
Bos Tottenham Anggap Dybala Salah Satu Pemain Terbaik Dunia
Liga Inggris 12 Februari 2018, 11:00
LATEST UPDATE
-
Digeprek Australia, Patrick Kluivert Minta Timnas Indonesia Move On
Tim Nasional 20 Maret 2025, 21:22 -
RESMI! Daftar 4 Negara yang Sudah Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 20 Maret 2025, 19:54
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40