Pochettino Marah Spurs Kembali Gagal Menang

Editor Bolanet | 23 Agustus 2015 02:25
Pochettino Marah Spurs Kembali Gagal Menang
Dele Alli usai cetak gol ke gawang Leicester (c) AFP
- Pelatih Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino mengecam apa yang dilakukan timnya saat membuang kesempatan meraih kemenangan saat melawan Leicester City.

Pada pertandingan yang digelar di markas Leicester, ​King Power Stadium itu, Spurs sempat unggul lebih dahulu lewat gol Dele Alli pada menit ke-81. Namun keunggulan tersebut hanya bertahan semenit usai Riyad Mahrez mencetak gol balasan.

Usai pertandingan, Pochettino pun mengungkapkan kekecewaannya atas hasil tersebut, terutama atas performa timnya saat unggul lebih dahulu.

Ini adalah 50-50, pertandingan yang sangat sulit bagi kedua tim. Babak kedua para pemain kami bermain lebih baik. Saya kecewa dengan hasil imbang. Di laga sebelumnya kami gagal menjaga keunggulan 2-0 lawan Stoke, dan kami melakukan itu lagi. Kami pantas mendapatkan lebih, tapi ini memalukan, ujarnya.

Saya marah dan kecewa, bukan frustrasi. Kesalahan yang kami buat hari ini sulit untuk dijelaskan, tandasnya. (sm/dzi)