Pochettino: Kane Bisa Jadi Totti-nya Tottenham
Afdholud Dzikry | 17 Oktober 2017 14:45
Bola.net - - Pelatih Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino mengatakan bahwa penyerang andalannya, Harry Kane bisa mengikuti jejak Francesco Totti yang hanya setia pada satu klub.
Nama Harry Kane memang tengah menjadi bahan perbincangan seusai muncul rumor ketertarikan dari Real Madrid. Penyerang 24 tahun tersebut disebut sangat ingin didatangkan Zinedine Zidane ke Santiago Bernabeu.
Dan jelang pertemuan antara Spurs melawan Real Madrid di lanjutan penyisihan grup Liga Champions, Pochettino mengatakan bahwa Kane sangat emosional saat melihat Totti mengakhiri 25 tahun karirnya di Roma pada bulan Mei lalu.
Dia menikmati Tottenham, dia datang dari akademi. Bagi saya dia adalah pemain yang suka mencetak gol, mencintai jersey Tottenham, dan sangat antusias ketika dia melihat perpisahan Totti di Roma dan itu menciptakan motivasi ekstra untuknya, ujarnya.
Kane begitu emosional saat melihat pertandingan terakhir Totti untuk Roma, klub satu-satunya yang dibela Totti. Mungkin Kane bisa memiliki karir yang sama seperti Totti, sambungnya.
Saya berharap dia tinggal bersama kami untuk waktu yang lama karena dia memiliki kualitas hebat dan seorang profesional hebat dan seorang model bagi rekan setimnya, tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Zidane: Tottenham Bukan Hanya Harry Kane
Liga Champions 16 Oktober 2017, 21:46 -
Alli Diyakini Bisa Jadi Sehebat Kane
Liga Inggris 16 Oktober 2017, 18:19 -
Pujian Pochettino Terkait Reaksi Kane Atas Rumor Madrid
Liga Inggris 16 Oktober 2017, 17:51 -
Prediksi Real Madrid vs Tottenham Hotspur 18 Oktober 2017
Liga Champions 16 Oktober 2017, 16:02 -
Data dan Fakta Liga Champions: Real Madrid vs Tottenham Hotspur
Liga Champions 16 Oktober 2017, 15:58
LATEST UPDATE
-
Indonesia vs Bahrain: Duel Sengit Perebutan Tiket Piala Dunia 2026
Tim Nasional 24 Maret 2025, 02:07 -
Palu Sudah Diketuk, Juventus Sahkan Pengangkatan Igor Tudor Usai Pecat Motta
Liga Italia 23 Maret 2025, 23:20
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39