Pires: Ozil Adalah Salah Satu yang Terbaik Di Dunia

Editor Bolanet | 10 April 2015 10:47
Pires: Ozil Adalah Salah Satu yang Terbaik Di Dunia
Mesut Ozil melakukan selebrasi (c) AFC
- Legenda , Robert Pires mengungkapkan pujiannya pada gelandang Arsenal asal Jerman, Mesut Ozil. Menurut Pires, Ozil adalah salah satu pemain terbaik yang pernah dilihatnya.

Ozil sendiri mengalami pasang surut karir di musim ini. Namun di beberapa laga terakhir mantan pemain Real Madrid tersebut memiliki peran penting dalam rentetan kemenangan yang diraih Arsenal.

Meski Ozil kerap dikritik, Pires mengungkapkan bahwa para pengkritik tersebut tidak mengetahui kemampuan Ozil yang sebenarnya.

Terlalu banyak orang yang mengkritik Ozil musim ini terlebih sejak dia datang ke Arsenal. Saya berlatih bersamanya secara reguler dan bisa saya katakan kalau dia adalah salah satu pemain terbaik di dunia yang pernah saya lihat. tegas Pires.

Dia sangat mencintai dan peduli pada klub ini. Dia ingin menjadi juara di sini. Dia ingin membuat semua fans bahagia, seperti yang dia lakukan saat melawan Liverpool. pungkasnya. [initial]

 (sqw/jrc)