Pires: Draxler Sempurna untuk Arsenal

Editor Bolanet | 28 Januari 2014 07:35
Pires: Draxler Sempurna untuk Arsenal
Pires dukung perburuan Draxler. (c) AFP
- Robert Pires ternyata ikut mendukung langkah klubnya memburu pemain , Julian Draxler. Menurutnya, talenta muda asal Jerman itu bakal cepat menyesuaikan diri secara sempurna dengan atmosfer di Emirates Stadium.

The Gunners dilaporkan sudah mengirimkan perwakilan mereka ke Jerman untuk segera menyelesaikan proses transfer pemain berusia 20 tahun itu di bulan Januari ini.

Julian adalah pemain yang bagus. Ia muda dan memiliki banyak potensi untuk terus berkembang, tutur Pires menurut laporan SPOX.com.

Ketika saya melihatnya bermain, saya selalu berpikir bahwa ia akan cocok dengan gaya bermain Arsenal. Saya pikir ia akan sempurna jika ditempatkan di kiri atau lini serang. Ia benar-benar bisa memperkuat tim, pungkasnya. [initial]

 (spox/rer)