Phil Foden Dijagokan Bakal Lewati Raihan Gelar Juara Ryan Giggs, Yakin Bisa?
Ari Prayoga | 30 Juni 2020 06:10
Bola.net - Eks bek Manchester City, Joleon Lescott meyakini bahwa Phil Foden berpeluang besar melewati rekor luar biasa milik ikon Manchester United, Ryan Giggs.
Hingga saat ini, Giggs masih menyadang predikat sebagai pemain dengan koleksi gelar juara terbanyak dalam sejarah sepak bola Inggris.
Giggs tercatat mengoleksi 25 gelar juara bersama Manchester United, termasuk raihan 13 trofi Premier League serta sejumlah prestasi lainnya.
Keyakinan Lescott
Lescott pun yakin bahwa rekor tersebut kini mendapat ancaman nyata dari Foden yang hingga kini sudah meraih sejumlah trofi bergengsi.
"Dari sisi apa yang bisa dia raih, semoga, jika dia bisa bebas dari cedera, dia bisa menjadi pemain dengan raihan gelar terbanyak dalam sejarah Inggris," ujar Lescott kepada City TV.
"Apa yang dia sudah dapar? Dua gelar Premier League, Piala FA, dua Piala Liga. Dia masih 20 tahun. Jika dia terus berada dalam level ini dan bertahan di City selama kariernya, yang saya harapkan, dia rata-rata mendapat dua atau tiga trofi dalam satu musim yang akan luar biasa," tambahnya.
Pujian Lescott
Lebih lanjut, Lescott melontarkan pujian setinggi langit terhadap Foden. Baginya, Foden merupakan pesepakbola muda yang beda dari pemain lainnya.
"Saya rasa kualitasnya tak akan dipertanyakan. Apa yang dia miliki, yang tak saya lihat di banyak pemain, adalah obsesi dengan sepak bola. Saya tak bermaksud hanya mencintai permainan, tapi dia benar-benar terobsesi," tutur Lescott.
"Dia berjalan dengan sepak bola, saya bekerja untuk tim nasional Inggris U-21 dan saya harus melarang sepak bola dari hotel karena dia terus-menerus membawa bola di kakinya. Dia ingin terus berada di lapangan melakukan hal tambahan dan saya harus memantaunya. Obsesinya terhadap sepak bola yang pernah saya lihat sebelumnya," tukasnya.
Sumber: City TV
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Demi Cegah Dominasi Liverpool, Manchester City Bakal Datangkan Koulibaly
Liga Inggris 29 Juni 2020, 23:25 -
Mau Lini Serang Lebih Tokcer, MU Diminta Bajak Leroy Sane
Liga Inggris 29 Juni 2020, 20:00 -
Bisakah Guardiola Lakukan Apa yang Klopp Kerjakan di Liverpool?
Liga Inggris 29 Juni 2020, 19:45 -
Mau Milan Skriniar, Manchester City Diminta Serahkan Sergio Aguero
Liga Inggris 29 Juni 2020, 18:40
LATEST UPDATE
-
Italia Ukir Rekor Buruk Usai Kalah dari Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:22 -
Italia Kesulitan Hadapi Bola Udara Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:04 -
Man of the Match Italia vs Jerman: Joshua Kimmich
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:01 -
Man of the Match Belanda vs Spanyol: Jeremie Frimpong
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:55 -
Calafiori Cedera, Italia dan Arsenal Dibayangi Kekhawatiran
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:52 -
Man of the Match Denmark vs Portugal: Diogo Costa
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:41 -
Man of the Match Kroasia vs Prancis: Ivan Perisic
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:32 -
Link Live Streaming Peru vs Bolivia - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 21 Maret 2025, 05:30
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40