Peter Schmeichel: David De Gea Bertahan di Manchester United!
Serafin Unus Pasi | 15 Agustus 2019 20:40
Bola.net - Sebuah informasi dibocorkan Peter Schmeichel terkait masa depan David De Gea. Legenda Manchester United itu menyebut kiper asal Spanyol itu akan segera meneken kontrak baru di Old Trafford.
Manchester United tengah dibuat cemas dengan masa depan David De Gea. Sang kiper belum mau meneken kontrak baru, di mana kontraknya akan habis di musim panas tahun 2020 mendatang.
Sejauh ini Manchester United sudah mengupayakan sang pemain untuk bertahan. Sempat beredar rumor bahwa De Gea sudah menyepakati kontrak baru di Old Trafford musim depan.
Schmeichel membeberkan bahwa sang kiper bakal berkarir lebih lama bersama Manchester United. "Dia [De Gea] tidak akan kemana-mana," beber Schmeichel kepada The Mirror.
Baca komentar lengkap kiper legendaris itu di bawah ini.
Sudah Dikunci
Schmeichel mengakui bahwa United saat ini sudah mengamankan tanda tangan De Gea.
Ia percaya sedikit lagi mereka akan mengumumkan perpanjangan kontrak sang pemain.
"Klub sudah mengikatnya dan ia akan bertahan. Sekarang klub ini harus move on dan membangun tim ini dengan ia sebagai landasannya."
Langkah Krusial
Schmeichel mengaku sangat senang dengan kabar bahwa De Gea akan bertahan di United.
Ia menilai sang kiper sudah menjadi pemain terbaik United selama beberapa tahun terakhir, sehingga mempertahankannya merupakan sebuah langkah yang bagus.
"Bertahannya David adalah sinyal yang bagus bahwa tim ini berhasil mempertahankan pemain terbaik mereka dalam lima tahun terakhir." ia menandaskan.
Performa Cemerlang
De Gea sendiri menunjukkan performa yang impresif di pertandingan pertama Premier League musim ini.
Ia membuat total tujuh penyelamatan sehingga Setan Merah menang dengan skor 4-0 saat menghadapi Chelsea minggu lalu.
(The Mirror)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Harry Maguire Disebut Bisa Ikuti Jejak Virgil Van Dijk
Liga Inggris 14 Agustus 2019, 23:57 -
Trauma Valencia Bikin Gary Neville Enggan Melatih Lagi
Liga Spanyol 14 Agustus 2019, 23:35 -
Gagal Gabung MU, Blaise Matuidi Gabung Klub Prancis Ini?
Liga Italia 14 Agustus 2019, 22:00 -
Kritik Harry Maguire, Legenda Arsenal Ini Minta Maaf
Liga Inggris 14 Agustus 2019, 21:00 -
Paul Scholes: Solskjaer Buat MU Kembali Bergairah
Liga Inggris 14 Agustus 2019, 20:40
LATEST UPDATE
-
Italia Ukir Rekor Buruk Usai Kalah dari Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:22 -
Italia Kesulitan Hadapi Bola Udara Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:04 -
Man of the Match Italia vs Jerman: Joshua Kimmich
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:01 -
Man of the Match Belanda vs Spanyol: Jeremie Frimpong
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:55 -
Calafiori Cedera, Italia dan Arsenal Dibayangi Kekhawatiran
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:52 -
Man of the Match Denmark vs Portugal: Diogo Costa
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:41 -
Man of the Match Kroasia vs Prancis: Ivan Perisic
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:32 -
Link Live Streaming Peru vs Bolivia - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 21 Maret 2025, 05:30
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40