Pertahanan Arsenal Bobrok, Bek West Ham Ini Diharapkan Jadi Solusi
Serafin Unus Pasi | 16 Maret 2020 16:30
Bola.net - Klub Premier League, Arsenal memiliki target transfer baru untuk memperkuat lini pertahanan mereka. The Gunners diberitakan bakal mengincar jasa Issa Diop dari West Ham.
Sudah menjadi rahasia umum bahwa pertahanan Arsenal cukup bermasalah dalam beberapa tahun terakhir. Performa bek Arsenal kerap naik turun dan itu berimbas gawang mereka gampang kebobolan.
Arteta dikabarkan sudah kesal melihat permainan bek Arsenal yang begitu-begitu saja. Untuk itu ia berencana untuk membongkar susunan beknya di bursa transfer yang akan datang.
The Mirror membeberkan bahwa Arteta sudah mengantongi satu nama untuk pertahanannya. Ia ingin membawa Issa Diop dari West Ham untuk memperkuat lini pertahanannya.
Simak rencana Arteta untuk memboyong sang bek di bawah ini.
Performa Apik
Arteta menginginkan Issa Diop setelah melihat performa sang bek di skuat The Hammers.
Sang bek pertama kali bergabung dengan tim asal kota London itu di tahun 2018. Ia mampu beradaptasi dengan cepat sehingga menjadi pilihan di jantung pertahanan The Hammers.
Ia juga menjadi sosok yang tangguh di lini pertahanan West Ham, sehingga bek 23 tahun ini diyakini bakal mampu memperkuat lini pertahanan Arsenal yang keropos.
Optimistis Dapat
Menurut laporan tersebut, pihak Arsenal cukup optimistis bisa mendapatkan jasa bek asal Prancis tersebut.
Pada awalnya ada beberapa klub top Inggris yang mengincar jasanya. Namun pihak West Ham selalu menolak tawaran yang masuk karena sang bek dinilai aset yang penting bagi tim mereka.
Namun Arsenal pede bisa mengamankan jasa sang bek dengan catatan jika West Ham terdegradasi dari EPL musim ini.
Kontrak Panjang
Diop tercatat masih terikat kontrak di London Stadium hingga tahun 2023 mendatang.
Sang bek bakal dijual jika ada tim yang berani membayar sekitar 80 juta pounds untuk jasanya.
(The Mirror)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Reina Kecam Premier League yang Dianggapnya Tidak Serius Hadapi Virus Corona
Liga Inggris 15 Maret 2020, 23:20 -
'Premier League Tak Perlu Dibatalkan, tapi Korbankan Piala FA'
Liga Inggris 15 Maret 2020, 15:58 -
Istri Jelaskan Kondisi Mikel Arteta: Hanya Gejala Ringan, Baik-Baik Saja
Liga Inggris 15 Maret 2020, 06:40 -
Gara-Gara Virus Corona, Empat Klub EPL Ini Harus Isolasi Seluruh Pemainnya
Liga Inggris 14 Maret 2020, 19:20
LATEST UPDATE
-
Menpora dan Ratu Tisha Jadi Pembicara di Forum PBB, Ini yang Dibahas
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025, 03:55 -
Link Live Streaming Paraguay vs Chile - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 21 Maret 2025, 03:00 -
Kontrak di Real Madrid Kian Menipis, Antonio Rudiger Cuek!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:47 -
Link Live Streaming Kroasia vs Prancis - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:42 -
Link Live Streaming Denmark vs Portugal - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:35 -
Link Live Streaming Italia vs Jerman - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:25 -
Banding Ditolak, Laga Barcelona vs Osasuna Tetap Digelar Pekan Depan
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:18
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40