Permak Stoke City, Wenger Puji Kekuatan Mental Arsenal
Serafin Unus Pasi | 11 Desember 2016 01:33
Bola.net - - Pelatih Arsenal, Arsene Wenger baru-baru ini melontarkan pujian kepada anak asuhnya usai The Gunners menang 3-1 atas Stoke City baru-baru ini. Wenger menyebut bahwa anak asuhnya telah menunjukkan kekuatan mental yang bagus usai tertinggal lebih dahulu pada laga itu.
Pada pertandingan pekan ke 15 EPL musim ini, kubu The Gunners sejatinya tertinggal lebih dahulu dari Stoke City berkat gol penalti Charlie Adam. Namun kubu The Gunners tidak menyerah dan sukses membalikkan keadaan di akhir pertandingan berkat gol Theo Walcott, Mesut Ozil dan Alex Iwobi.
Wenger sendiri puas dengan mentalitas Arsenal yang tidak menyerah usai tertinggal terlebih dahulu. Kunci untuk memenangkan pertandingan ini adalah tidak membiarkan rasa frustasi merusak ketenangan kami, beber Wenger kepada Soccerway.
Kami tidak panik usai tertinggal dan itu mungkin terjadi karena beberapa hasil positif yang kami dapatkan belakangan ini. Kami mengambil banyak pengalaman kami di Basel, di mana kami berhasil menemukan kekuatan kami di Basel untuk memenangkan pertandingan itu. tandas pelatih asal Prancis tersebut.
Berkat kemenangan tersebut, The Gunners merangkak naik ke puncak klasemen. Mereka unggul selisih gol atas , yang baru akan melakoni pertandingan melawan West Bromwich Albion Minggu malam nanti.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Owen Yakin Arsenal Bisa Menang Mudah Lawan Stoke
Liga Inggris 10 Desember 2016, 17:40 -
Seaman Desak Arsenal Tak Pelit Agar Ozil dan Sanchez Bertahan
Liga Inggris 10 Desember 2016, 14:42 -
Ingin Juara, Seaman Minta Arsenal Tak Jual Pemain Bintang
Liga Inggris 10 Desember 2016, 14:20 -
Wenger: Alexis Sanchez Bisa Jadi New Thierry Henry
Liga Inggris 10 Desember 2016, 13:34 -
Pelatih Stoke: Arsenal Bisa Juara Premier League
Liga Inggris 10 Desember 2016, 12:45
LATEST UPDATE
-
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16 -
Cedera Tidak Parah, Alisson Becker Siap Perkuat Liverpool Setelah Jeda
Liga Inggris 22 Maret 2025, 21:00 -
Diincar MU, Striker Eintracht Frankfurt Itu Siap Pindah Klub
Liga Inggris 22 Maret 2025, 20:28 -
Lupakan Australia, Timnas Indonesia Fokus Hadapi Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39