Perkuat Lini Tengah, Liverpool Incar Naby Keita
Ari Prayoga | 2 Maret 2017 02:53
Bola.net - - Raksasa Premier League, kabarnya bakal menjadikan gelandang andalan RB Leipzig, Naby Keita sebagai salah satu incaran utama di bursa transfer musim panas mendatang.
Dilansir Goal Britania Raya, manajer Liverpool, Jurgen Klopp ingin memperkuat lini tengah timnya untuk mengarungi musim 2017/18. Salah satu caranya adalah mendatangkan Keita.
Dengan atribut lengkap sebagai seorang gelandang box to box, Keita pun diharapkan bisa menjadi jawaban kebutuhan The Reds akan sosok pembeda di lini tengah.
Liverpool memiliki modal besar untuk mendaratkan Keita ke Anfield. Pemain 22 tahun itu memiliki agen yang sama dengan Sadio Mane. Hal ini diyakini bisa menjadi keuntungan bagi The Reds dalam proses negosiasi.
Sayangnya ambisi Liverpool mendatangkan Keita bakal menemui ujian berat karena mereka harus bersaing dengan klub top seperti Bayern Munchen, Borussia Dortmund hingga Arsenal yang juga dikaitkan dengan pemain asal Guinea tersebut.
Tak hanya itu, kubu Leipzig pun diyakini bakal mencoba mati-matian untuk mempertahankan Keita dengan menawarkan gaji besar di proposal perpanjangan kontrak.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sebelum ke Chelsea, Duff Mengaku Nyaris Pindah ke Liverpool
Liga Inggris 1 Maret 2017, 22:25 -
Kritikan Hamann Untuk Taktik Jurgen Klopp
Liga Inggris 1 Maret 2017, 20:48 -
Liverpool Disebut Tak Punya Keseimbangan Seperti Chelsea
Liga Inggris 1 Maret 2017, 20:10 -
Milan Jajaki Kemungkinan Mendatangkan Sturridge
Liga Italia 1 Maret 2017, 17:45
LATEST UPDATE
-
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46 -
Krisis Bek Melanda Bahrain Jelang Lawan Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:15
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39