Peringatan untuk Fans Arsenal: Mungkin Kalah 3x Beruntun Lho!
Richard Andreas | 16 Agustus 2021 09:40
Bola.net - Arsenal memulai musim baru Premier League 2021/22 dengan hasil mengecewakan. Sabtu (14/8/2021), The Gunners kalah dari Brentford dengan skor 0-2.
Kekalahan ini jadi tamparan untuk Mikel Arteta dan skuadnya. Arsenal punya banyak PR dan target musim ini, tapi justru langsung kalah di pertandingan pertama.
Terlebih, Arsenal kalah dari Brentford, tim yang baru promosi ke Premier League musim ini. Seharusnya The Gunners lebih berpengalaman dan punya skuad yang lebih baik.
Nahasnya, kekalahan kemarin mungkin jadi awal bencana untuk Arsenal di awal musim ini. Mengapa begitu?
Bisa kalah beruntun
Kalah di laga perdana musim baru Premier League tentu mengecewakan, tapi untuk Arsenal, kekecewaan itu mungkin akan bertahan sedikit lebih lama.
Betapa tidak, setelah duel kontra Brentford kemarin, Arsenal akan menghadapi dua tim top jagoan juara. Mereka akan melawan Chelsea (22/8) dan Manchester City (28/8).
Tentu Arsenal belum pasti kalah, tapi jika bicara soal skuad, level The Gunners sekarang berada di bawah dua tim top tersebut.
Untungnya, Arsenal punya kesempatan menarik napas saat menghadapi West Brom di putaran kedua EFL Cup, Kamis (26/8). Mereka harus memenangi laga ini untuk meningkatkan rasa percaya diri.
Pede lawan Chelsea
Bicara level skuad, Arsenal memang masih berada di bawah Chelsea dan Man City, tapi mereka boleh percaya diri saat menghadapi The Blues nanti.
Musim lalu, The Gunners tidak pernah kalah saat melawan Chelsea di Premier League. Mereka menang 3-1 di Emirates Stadium dan kembali menang 1-0 di Stamford Bridge.
Artinya, kepercayaan diri skuad Arteta bisa jadi kunci di pertandingan kali ini. Arsenal harus yakin menang saat melawan Chelsea akhir pekan nanti.
Jika tidak, Arsenal terancam menderita kekalahan beruntun, dan posisi Arteta mungkin tidak aman.
Perlakuan kejam untuk Arteta
Conte ke Arsenal?
Aubameyang mungkin pergi
Kata Petit
Arsenal kalah, Spurs menang
Sumber: Bola, Twitter
Jangan lewatkan ini Bolaneters!
- 'Harry Kane Kane Sudah Pergi'
- Teori Konspirasi Netizen: Man City Ngalah dari Tottenham, Taktik Pep buat Dapetin Harry Kane
- Wow! Fans Man City Nyanyikan Chant 'Jadon Sancho dan Marcus Rashford Mengecewakan Negara'
- Rp11 Triliun! Man City Kalah dari Tottenham Ketika Menurunkan Starting XI Termahal Sejagat
- Liverpool Mungkin Takkan Diperkuat Trio Brasil Kala Hadapi Manchester United, Kok Bisa?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Meski Melempem di Arsenal, Aubameyang Masih Diminati Barcelona
Liga Spanyol 15 Agustus 2021, 22:16 -
Kabar Baik, Arsenal! Real Madrid Bersedia Lepas Martin Odegaard Asal...
Liga Inggris 15 Agustus 2021, 19:51 -
Hasil, Klasemen, dan Top Skor Liga Inggris: MU di Pucuk, Arsenal Papan Bawah
Liga Inggris 15 Agustus 2021, 05:00 -
5 Pelajaran dari Kemenangan Telak 5-1 Man United: Start Dahsyat Calon Juara
Liga Inggris 14 Agustus 2021, 21:28 -
Bagi Fans Arsenal, Musim Ini Sepertinya Bakal Panjang, Berat, dan Menguji Kesabaran
Liga Inggris 14 Agustus 2021, 18:00
LATEST UPDATE
-
Dipermak Australia, Patrick Kluivert: Andai Penalti Kevin Diks Masuk....
Tim Nasional 20 Maret 2025, 21:31 -
Digeprek Australia, Patrick Kluivert Minta Timnas Indonesia Move On
Tim Nasional 20 Maret 2025, 21:22
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40