Perginya Coutinho Jadi Titik Balik Liverpool
Serafin Unus Pasi | 20 Maret 2018 11:52
Bola.net - - Penyerang Liverpool, Roberto Firmino angkat suara mengenai apiknya performa timnya belakangan ini. Firmino menyebut timnya bermain apik karena menyesuaikan diri dengan kepergian Philippe Coutinho di bulan Januari kemarin.
Setelah melalui rumor yang panjang, Liverpool resmi kehilangang Philippe Coutinho di musim dingin nanti. Mereka harus menjual sang pemain ke Barcelona setelah sang pemain dikabarkan memaksa ingin pergi dari Anfield.
Ditinggalkan oleh pemain kuncinya, Liverpool sempat diprediksi akan sempoyongan. Namun yang terjadi sebaliknya, di mana The Reds malah kerap mendulang hasil apik kendati tanpa kehadiran Bintang Timnas Brasil tersebut.
Firmino sendiri percaya bahwa timnya telah mampu beradaptasi tanpa kehadiran Coutinho di tengah-tengah mereka. Kami mengubah cara bermain kami setelah dia [Coutinho] pergi, buka Firmino kepada Goal International.
Tim mana di dunia ini yang tidak mau diperkuat oleh pemain berkualitas seperti dia? Namun dia memutuskan untui melanjutkan hidup di Barcelona, dan Liverpool tetaplah kuat seperti biasanya.
Saat ini kekhawatiran utama saya adalah bagaimana saya bisa bermain bagus dan bisa membawa Liverpool melangkah sejauh mungkin di EPL. Jika kami bisa mendapatkan banyak gol maka segalanya akan menjadi lebih baik lagi.
Untung saja saya mencetak banyak gol musim ini. Memenangkan Liga memang sangat sulit dilakukan, namun kami ingin terus berjuang agar bisa bermain di Liga Champions lagi. Itu salah satu tujuan utama kami. tutup eks pemain Hoffenheim tersebut,
Baca Juga:
- Salah: City? Kami Pernah Kalahkan Mereka
- Firmino: Kualitas Pemain di EPL Mengerikan!
- Belum Dua Hari, Lovren Dipulangkan ke Liverpool
- Gundogan Siap Bantu Manchester City Cetak Sejarah di Liga Champions
- Van Dijk Mengakui Man City Lawan Sulit di Liga Champions
- Emre Can Tak Menyesali Kepergiannya dari Bayern Munchen
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Verratti: Raiola Bilang ke Barca? Itu Bohong!
Liga Eropa Lain 19 Maret 2018, 21:31 -
Messi Harus Jalani Diet Mengerikan Agar Tetap Bugar
Liga Inggris 19 Maret 2018, 19:03 -
Kian Dekat Masa Pensiun, Messi Semakin Bingung
Liga Spanyol 19 Maret 2018, 16:00 -
Soal Kans Treble Barca, Begini Penerawangan Ter Stegen
Liga Spanyol 19 Maret 2018, 14:48 -
Ter Stegen Tak Terobesesi Dengan Sarung Tangan Emas
Liga Inggris 19 Maret 2018, 14:37
LATEST UPDATE
-
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16 -
Cedera Tidak Parah, Alisson Becker Siap Perkuat Liverpool Setelah Jeda
Liga Inggris 22 Maret 2025, 21:00 -
Diincar MU, Striker Eintracht Frankfurt Itu Siap Pindah Klub
Liga Inggris 22 Maret 2025, 20:28 -
Lupakan Australia, Timnas Indonesia Fokus Hadapi Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39