Performa Mulai Moncer, Jesse Lingard Sumringah
Serafin Unus Pasi | 10 Desember 2019 21:00
Bola.net - Rasa bahagia memancar dari diri Jesse Lingard. Playmaker Manchester United gembira melihat performanya yang mulai membaik.
Satu tahun terakhir merupakan masa yang berat bagi Jesse Lingard. Sang playmaker kerap mendapatkan cedera kambuhan sehingga ia sulit mendapatkan jam bermain di skuat United.
Dampak lanjutan dari situasi tersebut adalah performanya yang inkonsisten, di mana ia gagal membuat gol maupun assist sejak bulan Februari kemarin.
Namun peruntungan Lingard mulai berubah belakangan ini. Diawali dengan golnya ke gawang Astana, performa didikan akademi MU itu mulai kembali ke level tertinggi sehingga ia kembali dipercaya Solskjaer menjadi starter.
Bagaimana perasaan Lingard paska performanya membaik? Simak selengkapnya di bawah ini.
Kembali ke Jalur yang Tepat
Lingard mengaku gembira karena performanya mulai membaik kembali. Ia menyebut ia sudah kembali ke jalur yang benar untuk menunjukkan performa terbaiknya.
"Saya 100% merasa bahagia. Dengan naik turunnya performa saya belakangan ini, saya merasa saya sudah kembali ke jalur yang benar," ujar Lingard kepada PA Sports.
"Saya berlatih dengan baik. Saya melakukan hal yang benar dan manajer senang dengan apa yang saya lakukan dan bagi saya itulah yang terpenting."
Optimis Konsisten
Lingard juga gembira melihat performa timnya yang mulai membaik. Ia percaya bahwa timnya bisa mempertahankan momentum apik timnya hingga akhir musim nanti.
"Saya sangat percaya diri dengan performa saya hingga akhir musim nanti. Dengan dua kemenangan melawan City dan Spurs, ada kepercayan diri dalam tim ini."
"Sekarnag tinggal bagaimana kami menjaga mindset dan juga mentalitas kami agar bisa melanjutkan performa ini." ia menandaskan.
Laga Berikutnya
Manchester United bakal melakoni pertandingan terakhir mereka di ajang Liga Europa pada tengah pekan ini.
Mereka dijadwalkan menjamu AZ Alkmaar di Old Trafford.
(PA Sports)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tak Masuk Akal, Aksi Rasis Suporter City Disamakan Dengan Selebrasi Ronaldo
Bolatainment 9 Desember 2019, 21:24 -
Jose Mourinho Ajak Marouane Fellaini Gabung Tottenham
Liga Inggris 9 Desember 2019, 21:20 -
Akhirnya Fred Buktikan Mengapa Ia Layak Dibeli Mahal oleh Manchester United
Liga Inggris 9 Desember 2019, 21:00 -
Taktik Solskjaer Diklaim Sukses Bongkar Kelemahan Manchester City
Liga Inggris 9 Desember 2019, 20:40 -
Performa Daniel James Sukses Buat Legenda MU Ini Berdecak Kagum
Liga Inggris 9 Desember 2019, 20:20
LATEST UPDATE
-
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:56 -
Timnas Indonesia: Luka di Sydney, Misi Bangkit di Jakarta
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:46
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39