Pep Guardiola Belum Mau Pikirkan Kans Juara Manchester City
Serafin Unus Pasi | 13 Agustus 2018 12:45
- Pelatih Manchester City, Pep Guardiola enggan terlalu memikirkan peluang juara timnya musim ini. Guardiola menyebut ia harus fokus di setiap pertandingan agar timnya bisa mempertahankan gelar juara musim depan.
Musim lalu Manchester City berhasil keluar sebagai juara Liga Inggris. Mereka memecahkan banyak rekor saat finish sebagai tim terbaik di Inggris musim lalu.
Pada musim ini banyak pihak menjagokan The Citizens untuk menjadi juara. Mereka menilai pasukan Guardiola itu masih lebih kuat daripada klub-klub EPL pada umumnya.
Namun Pep sendiri mengaku enggan terlalu memikirkan peluang juara CIty. Untuk saat ini saya tidak fokus untuk memikirkan kemungkinan kami memenangkan gelar juara di akhir musim nanti, ujar Pep seperti yang dilansir Sportsmole.
Mengapa Pep enggan berpikir juara saat ini? Simak pernyataan lengkapnya di bawah ini.
Musim Masih Panjang
Pep percaya jalan yang harus ditempuh timnya untuk mempertahankan gelar juara masih panjang sehingga mereka harus fokus di setiap pertandingan.
Setelah pertandingan ini [vs Arsenal] kami akan menghadapi Huddersfield dan kemudian Wolves. Saya akan fokus pada pertandingan itu lalu kemudian kami akan melihat level permainan kami.
Memenangkan pertandingan adalah motivasi terbaik bagi kami dan kami ingin melanjutkan apa yang sudah kami lakukan. Musim lalu kami benar-benar bahagia dan mengapa tidak kami mencoba itu lagi musim ini?
Performa Maksimal
Pep percaya timnya harus mengeluarkan kemampuan terbaiknya untuk mempertahankan gelar juara EPL mereka musim ini.
Jika kami bermain dengan bagus dan konsisten, maka kami punya peluang untuk mengulangi menjadi juara Liga Inggris. Jika kami tidak melakukan itu, maka jangan harap kami akan menjadi juara.
Para pemain sudah menunjukan itu dalam dua tahun terakhir khususnya tahun lalu bahwa kami bisa mempercayai mereka. Kami percaya bahwa kami adalah tim yang kuat dan saya sangat menikmati bekerja bersama mereka. Saya sendiri tidak tahu seperti apa hasilnya nanti namun saya senang dengan proses yang ada dalam tim ini. tandas eks Barcelona tersebut.
Start Apik
Manchester City berhasil mengawali musim 2018/2019 dengan kemenangan setelah mereka mengalahkan Arsenal di Emirates Stadium tadi malam dengan skor 2-0. (sm/dub)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Transfer Fabinho ke Liverpool Terbantu Bernardo Silva
Liga Inggris 12 Agustus 2018, 20:45 -
Guardiola Jamin Persaingan Ketat di Lini Belakang
Liga Inggris 12 Agustus 2018, 16:06 -
Emery Targetkan Gelar Bersama Arsenal
Liga Inggris 12 Agustus 2018, 00:15 -
Data dan Fakta Premier League: Arsenal vs Manchester City
Liga Inggris 11 Agustus 2018, 16:00 -
Prediksi Arsenal vs Manchester City 12 Agustus 2018
Liga Inggris 11 Agustus 2018, 16:00
LATEST UPDATE
-
Tuchel Evaluasi Rashford dan Foden: Mereka Tahu Saya Menghargai Usaha
Piala Dunia 24 Maret 2025, 12:15 -
Jadi Obsesi Deco, Barcelona Kepincut Bek Kanan AS Monaco
Liga Spanyol 24 Maret 2025, 12:15 -
Chelsea Harus Bayar 5 Juta Pounds ke MU Jika Batalkan Transfer Jadon Sancho
Liga Inggris 24 Maret 2025, 12:00 -
Perburuan Victor Osimhen: Juventus, PSG, dan MU Berebut Striker Napoli
Liga Italia 24 Maret 2025, 11:45 -
3 Pemain Bahrain yang Pernah Bikin Gol ke Gawang Timnas Indonesia
Tim Nasional 24 Maret 2025, 11:20
LATEST EDITORIAL
-
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12