Pengalaman Guardiola Akan Bantu Man City Salip Liverpool
Richard Andreas | 6 Februari 2019 10:20
Bola.net - - Bek Manchester City, Danilo meyakini rekam keberhasilan Pep Guardiola dalam meraih trofi akan berperan penting dalam usaha Man City mempertahankan gelar juara Premier League musim ini. Dia meyakini Guardiola sudah sangat memahami cara mengatasi tekanan dalam perburuan gelar juara.
Man City saat ini masih berada di peringkat kedua klasemen sementara dengan 59 poin dari 25 pertandingan. Mereka hanya tertinggal tiga poin dari Liverpool yang memimpin di puncak.
Kedua tim tersebut memang terus dinilai sebagai dua kandidat kuat juara Premier League musim ini. Liverpool baru saja terpeleset setelah hanya mampu meraih dua hasil imbang, sementara Man City berhasil kembali ke jalur kemenangan pasca dikalahkan Newcastle.
Ketangguhan Man City itu membuktikan bahwa Pep Guardiola tahu caranya membantu tim saat tertekan. Baca komentar selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Seorang Pemenang
Menurut Danilo, Guardiola adalah seorang pemenang. Pep sudah banyak meraih gelar juara di beberapa kompetisi berbeda, dan Danilo yakin pengalaman itu akan membantu Man City untuk bersaing ketat dengan Liverpool musim ini.
"Pep, sebagai contoh, adalah pemenang. Dia sudah menjuarai banyak gelar dengan tim-tim sebelumnya, jadi pengalaman itu banyak membantu kami setiap hari, setiap pertandingan," ungkap Danilo kepada Sky Sports.
"Setiap situasi memang berbeda, bahkan untuk dia, tetapi pengalamannya bisa membantu kami. Anda harus memainkan permainan anda dan bermain untuk hasil positif lainnya."
"Terkadang anda bermain sebelum atau sesudah [rival] dan anda harus mencoba mempertahankan performa yang sama di setiap laga," sambungnya.
Tetap Tenang
Lebih lanjut, Danilo percaya saat ini yang terpenting adalah menjaga skuat Man City tetap tenang dan stabil. Dalam persaingan ketat seperti ini, salah satu faktor yang jadi penentu adalah fokus para pemain.
"Jika anda tetap tenang dan terus fokus maka anda bisa meraih gelar juara. Jauh lebih baik berada di puncak [daripada di peringkat kedua]."
"Kali ini kami berada di peringkat kedua, dan pada setiap pertandingan kami berusaha mendekati Liverpool, tapi apabila kami memiliki kesempatan untuk berada di puncak, itu akan jauh lebih baik bagi kami," pungkasnya.
Berita Video
Berita video tentang tim yang berhasil membuat Jose Mourinho stress sepanjang karier melatihnya.
Baca Juga:
- Bernardo Silva, Pemain yang Mustahil Dicadangkan Pep
- Soal Calon Juara Premier League, Guardiola Ogah Lupakan MU dan Chelsea
- Robertson Bantah Liverpool Sedang Gugup Saat Ini
- Milner Minta Liverpool Nikmati Keseruan Perburuan Gelar Juara EPL
- Perburuan Gelar Juara Tak Akan Berakhir Meski Liverpool Dikudeta City
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Robertson Bantah Liverpool Sedang Gugup Saat Ini
Liga Inggris 5 Februari 2019, 22:56 -
Milner Minta Liverpool Nikmati Keseruan Perburuan Gelar Juara EPL
Liga Inggris 5 Februari 2019, 19:20 -
Perburuan Gelar Juara Tak Akan Berakhir Meski Liverpool Dikudeta City
Liga Inggris 5 Februari 2019, 16:50 -
Data dan Fakta Premier League: Everton vs Manchester City
Liga Inggris 5 Februari 2019, 14:02 -
Prediksi Everton vs Manchester City 7 Februari 2019
Liga Inggris 5 Februari 2019, 14:01
LATEST UPDATE
-
Barcelona Pernah Tolak Rekrut Julian Alvarez Seharga 22 Juta Euro
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 04:32 -
Rashford dan Foden Tak Punya Banyak Kesempatan Lagi di Timnas Inggris
Piala Eropa 23 Maret 2025, 04:15 -
Timnas Inggris Ingin Tampil dengan Gaya Premier League? Jangan Naif, Tuchel!
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:45 -
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02 -
Menepis Anggapan Remeh Liverpool 'Hanya' Mungkin Juara Premier League
Liga Inggris 23 Maret 2025, 02:45 -
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39