Pengakuan Ole Gunnar Solskjaer: Donny van de Beek Tidak Bahagia di Manchester United
Ari Prayoga | 24 Januari 2021 16:55
Bola.net - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer mengakui bahwa Donny van de Beek tidak bahagia di skuad Setan Merah karena minimnya kesempatan bermain yang ia dapat.
Van de Beek digaet Manchester United dari Ajax pada musim panas lalu dengan biaya transfer bernilai 35 juta poundsterling. Ekspektasi tinggi pun sempat disematkan kepada gelandang 23 tahun tersebut.
Sayang, awal karier Van de Beek bersama United tak berjalan begitu mulus. Hingga kini, Solskjaer masih belum memberi kesempatan bermain secara reguler di tim utama Setan Merah.
Pengakuan Solskjaer
Solskjaer pun tak bisa mengelak ketika ditanya apakah Van de Beek bahagia di skuad asuhannya atau tidak. Pasalnya, pemain lain di posisi gelandang tengah sedang dalam performa terbaik mereka.
“Saya tidak akan mengatakan bahwa Donny bahagia. Tentu saja, dia ingin bermain lebih banyak, tetapi dia melakukan pekerjaannya dengan cara yang benar," ujar Solskjaer seperti dikutip Goal International.
"Kami melakukannya dengan baik dan memiliki pemain yang bermain sangat baik di posisinya." tambah pria asal Norwegia tersebut.
Teringat Dirinya Sendiri
Situasi serupa pernah dialami Solskjaer ketika masih aktif bermain untuk Manchester United, di mana dia bukan menjadi pilihan utama di lini depan.
“Dia banyak mengingatkan saya tentang diri saya sendiri, ketika saya pertama kali masuk, bahwa dia memahami kesulitan dan tantangan saya,” tutur Solskjaer.
"Saya sama dengan Sir Alex [Ferguson]. Ketika dia menepikan saya, saya mengerti dan saya senang tim menang - dan Donny adalah tipe pria seperti itu. Dia tahu dia penting bagi kami dan tahu dia akan memainkan banyak pertandingan," tambahnya.
Garansi untuk Van de Beek
Terlepas dari minimnya kesempatan bermain untuk Van de Beek, Solskjaer memberi garansi kepada gelandang asal Belanda itu untuk tampil dalam laga kontra Liverpool, Senin (25/1/2021) dini hari WIB nanti.
“Dia pasti akan terlibat dalam pertandingan melawan Liverpool ini dan dia mungkin menjadi faktor penentu dalam pertandingan itu,” kata Solskjaer.
“Dia mempercayai kualitasnya sendiri. Dia adalah pria yang tenang dan percaya diri yang jauh di lubuk hatinya tahu dia cukup baik dan hanya menunggu kesempatannya." tandasnya.
Sumber: Goal International
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kalidou Koulibaly Masih Jadi Prioritas Transfer Manchester United
Liga Inggris 23 Januari 2021, 23:40 -
5 Kemenangan Terakhir Liverpool di Old Trafford, Mampukah The Reds Mengulanginya?
Liga Inggris 23 Januari 2021, 20:33 -
Paul Pogba Tunda Negosiasi dengan Klub Lain, Bakal Bertahan di MU?
Liga Inggris 23 Januari 2021, 19:35 -
Jumpa Liverpool di FA Cup, Solskjaer Ingin Ulangi Memori Tahun 1999
Liga Inggris 23 Januari 2021, 19:20 -
Ternyata, Manchester United Belum Tawar Facundo Medina
Liga Inggris 23 Januari 2021, 19:03
LATEST UPDATE
-
Menpora dan Ratu Tisha Jadi Pembicara di Forum PBB, Ini yang Dibahas
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025, 03:55 -
Link Live Streaming Paraguay vs Chile - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 21 Maret 2025, 03:00 -
Kontrak di Real Madrid Kian Menipis, Antonio Rudiger Cuek!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:47 -
Link Live Streaming Kroasia vs Prancis - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:42 -
Link Live Streaming Denmark vs Portugal - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:35 -
Link Live Streaming Italia vs Jerman - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:25 -
Banding Ditolak, Laga Barcelona vs Osasuna Tetap Digelar Pekan Depan
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:18
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40