Pemain Muda Arsenal Ini Jadi Bukti Keberanian Unai Emery
Richard Andreas | 10 September 2019 13:30
Bola.net - Pemain muda Arsenal, Reiss Nelson merasa sudah sedikit membuktikan kualitasnya untuk tim inti The Gunners. Dia yakin Unai Emery sudah percaya pada kemampuannya.
Nelson merupakan salah satu pemain muda yang sudah mendapatkan kesempatan bermain. Dia diturunkan sebagai starting line-up pada dua laga pertama Arsenal di Premier League 2019/20.
Baginya, kesempatan bermain itu dapat diartikan sebagai pesan ketegasan Unai Emery, yakni bahwa Nelson bukan sembarang pemain muda, bahwa dia siap membuktikan diri membantu tim.
Nelson juga percaya masa depannya di Arsenal bakal berjan baik. Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Pencapaian Besar
Bagi pemain 19 tahun seperti Nelson, dipercaya sebagai starting line-up pada dua laga pertama Premier League merupakan kesempatan luar biasa. Dia tahu kariernya masih panjang dan ini merupakan awal bagus.
"Diberi kesempatan bermain sebagai starting line-up di Premier League merupakan pencapaian besar sebab saya tidak pernah berpikir bahwa saya akan mulai bermain pada dua laga pertama musim baru," tutur Nelson di laman resmi Arsenal.
"Saya kira keputusan itu juga merupakan pernyataan besar dari pelatih, memainkan saya pada dua laga pertama sementara pemain seperti [Nicolas] Pepe dan Mkhitaryan, pemain kelas dunia, ada di bangku cadangan."
Baik dan Buruk
Lebih lanjut, Nelson yakin dia sudah bermain baik. Pelatih memercayainya karena satu alasan dan sekarang dia hanya perlu berjuang di setiap kesempatan.
"Saya memang berpikir pelatih akan memberi saya kesempatan, sebab saya bermain baik saat melawan Real Madrid dan pada beberapa laga pramusim lainnya. Jadi ketika kesempatan itu tiba, saya memanfaatkannya," sambung Nelson.
"Itulah sepak bola. Anda terkadang bermain baik, terkadang beberapa laga buruk, tetapi yang paling penting adalah Anda terus berjuang," tutupnya.
Sumber: Arsenal.com
Baca ini juga ya!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kane Ngotot Tegaskan Dirinya Bukan Tukang Diving
Liga Inggris 9 September 2019, 21:57 -
Samuel Umtiti Membantah Ingin Pindah ke Arsenal
Liga Spanyol 9 September 2019, 21:20 -
Tinggalkan Real Madrid, Dani Ceballos Jadikan Arsenal Batu Loncatan?
Liga Inggris 9 September 2019, 10:00 -
Diberi Peran Apapun, Arsene Wenger Enggan Pulang ke Arsenal
Liga Inggris 9 September 2019, 08:41 -
Legenda Arsenal: Maguire Memang Layak Dibeli Mahal
Liga Inggris 9 September 2019, 00:45
LATEST UPDATE
-
Ambisi Pribadi yang Justru Menelan Patrick Kluivert
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:20 -
Diogo Costa Bocorkan Obrolan dengan Ronaldo Sebelum Hentikan Penalti Eriksen
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:15 -
Tampil Gemilang Musim Ini, Ousmane Dembele Pantas Raih Ballon d'Or?!
Liga Eropa Lain 21 Maret 2025, 14:45 -
Bologna: Bukti Perencanaan Lebih Penting dari Pemain Bintang
Liga Italia 21 Maret 2025, 14:13 -
Maarten Paes di Timnas Indonesia: 14 Kali Kebobolan dari 7 Laga
Tim Nasional 21 Maret 2025, 13:45 -
Padahal Pegang Rekor, Harry Kane Merasa Gol-Golnya Dianggap Remeh
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39