Peluang Chelsea Gaet Donnarumma Terbuka Lebar
Gia Yuda Pradana | 4 April 2020 13:13
Bola.net - Chelsea kabarnya ingin menggaet kiper Gianluigi Donnarumma dari AC Milan. The Blues diyakini berniat menjadikannya pengganti Kepa Arrizabalaga musim depan. Berkaca pada laporan terkini dari Italia, peluang untuk itu terbuka lebar.
Manajer Chelsea, Frank Lampard, ingin mengganti kiper utamanya dengan sosok yang lebih bisa diandalkan. Chelsea dikaitkan dengan beberapa nama, termasuk Manuel Neuer dari Bayern Munchen dan Donnarumma dari Milan.
Peluang mendapatkan Donnarumma sepertinya masih lebih baik daripada kans mendapatkan Neuer. Ada beberapa alasannya.
Masa Depan di Milan Sangat Diragukan
Donnarumma saat ini terikat kontrak di Milan hingga Juni 2021. Namun, masa depan kiper 21 tahun Italia itu masih serba tidak pasti.
Menurut Calciomercato, Milan sejatinya ingin memberi Donnarumma kontrak anyar. Hanya sayang, pembicaraan Milan dengan sang agen Mino Raiola tak kunjung menemui titik terang.
Masa depan Donnarumma di Milan saat ini pun sangat diragukan. Terlebih lagi, Milan kabarnya sudah mulai menyusun daftar pemain incaran untuk mengantisipasi hengkangnya Donnarumma.
Ini tentu menjadi kabar baik bagi klub peminat seperti Chelsea.
Rencana Milan untuk Sektor Penjaga Gawang
Lalu, apa rencana Milan untuk sektor penjaga gawang andai nanti mereka terpaksa melepas Donnarumma?
Salah satu alternatifnya adalah mempromosikan kiper veteran Pepe Reina jadi kiper utama. Kiper 37 tahun Spanyol itu saat ini masih dipinjamkan ke Aston Villa.
Selain itu, masih ada pula Alessandro Plizzari, kiper 20 tahun Italia yang dipinjamkan ke Livorno.
Namun, Milan juga mempertimbangkan beberapa nama dari klub lain. Termasuk di antaranya adalah Alex Meret dari Napoli, Juan Musso dari Udinese, dan Luis Maximiano dari Sporting Lisbon.
Sumber: Calciomercato
Baca juga artikel-artikel lainnya:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Petinggi Premier League Tolak Usulan Lanjutkan Musim di China
Liga Inggris 3 April 2020, 17:40 -
Jika Rekrut Jadon Sancho, Chelsea DIsebut Lakukan Pembelian Mubazir
Bundesliga 3 April 2020, 16:50 -
Curhat Willian: Chelsea Bilang Tidak Mugkin Dapat Kontrak 3 Tahun
Liga Inggris 3 April 2020, 13:22 -
Pemain Premier League Belum Ada yang Potong Gaji, Mengapa?
Liga Inggris 3 April 2020, 11:20
LATEST UPDATE
-
Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Tim Nasional 20 Maret 2025, 13:18 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 20 Maret 2025, 13:16 -
Frenkie de Jong Buka Suara: Jangan Bandingkan Lamine Yamal dengan Messi
Liga Spanyol 20 Maret 2025, 13:15 -
Nonton Australia vs Timnas Indonesia, Live Streaming di RCTI dan GTV
Tim Nasional 20 Maret 2025, 13:01 -
Paraguay Menyulam Asa, Chile Merajut Luka
Amerika Latin 20 Maret 2025, 12:49
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40