Pellegrini: Kompany Segera Fit

Editor Bolanet | 27 Desember 2014 08:11
Pellegrini: Kompany Segera Fit
Vincent Kompany. (c) AFP
- Kapten Manchester City, Vincent Kompany bisa kembali bermain di laga Premier League melawan akhir pekan ini, menurut manajer Manuel Pellegrini.

Pemain Belgia tersebut absen membela klubnya semenjak City menang 1-0 atas Leicester awal bulan ini akibat mengalami cedera hamstring. Ia harus menyusul sosok lain yang juga harus menerima perawatan seperti Sergio Aguero, Edin Dzeko, dan Stevan Jovetic.

Vincent Kompany mungkin akan fit, kita akan lihat (pada hari Sabtu), tutur Pellegrini pada reporter.

Edin Dzeko dan Aguero tidak akan fit. Jovetic ada di bangku cadangan di pertandingan tadi (melawan West Brom) dan ia mungkin bakal fit untuk pertandingan hari Minggu, pungkasnya. [initial]

 (gl/rer)