Pellegrini: City Harus Tunjukkan Jati Diri Sebagai Juara

Editor Bolanet | 11 Agustus 2014 07:21
Pellegrini: City Harus Tunjukkan Jati Diri Sebagai Juara
Manuel Pellegrini. (c) AFP
- Manajer Manchester City, Manuel Pellegrini, meminta timnya untuk segera menunjukkan jati diri sebagai juara bertahan Premier League, begitu musim kompetisi 14/15.

The Citizens baru saja gagal meraih gelar perdana mereka di musim anyar, usai ditundukkan 0-3 di laga Community Shield yang berlangsung tadi malam.

Hal semacam ini terjadi sebelum musim dimulai. Ini bukan kecepatan yang kami harapkan selama pra-musim, namun saya akan berbicara dengan para pemain dan saya yakin kami akan siap menghadapi Premier League, tutur Pellegrini pada BT Sport.

Saya pikir, di Premier League, ada lima atau enam tim yang bisa memenangkan liga, karena semuanya punya skuat yang hebat. Kami harus menunjukkan dari awal mengapa kami bisa menjadi juara musim lalu, pungkasnya. [initial]

 (bts/rer)