Pelatih Shakhtar Donetsk Minta MU Bersabar Hadapi Fred
Richard Andreas | 6 November 2018 14:30
Bola.net - - Pelatih Shakhtar Donetsk, Paulo Fonseca meminta Manchester United lebih besabar menunggu Fred membuktikan kemampuannya di Old Trafford. Dia percaya Fred masih berkembang dan butuh waktu untuk membiasakan diri dengan Premier League.
Fred jadi salah satu pembelian MU awal musim ini. Dia dipercaya sebagai salah satu gelandang yang berduet dengan Paul Pogba dan Nemanja Matic di lini tengah.
Fred mencuri perhatian MU karena gaya bermainnya yang cukup unik. Fred tak kenal lelah dan bisa bermain di beberapa posisi di lini tengah. Umpan-umpan Fred juga akurat.
Namun, hingga saat ini Fred belum membuktikan kehebatannya. Baca ulasan selengkapnya di bawah ini:
Berbeda
Menurut Fonseca, Premier League sangatlah berbeda dari liga-liga lainnya. Oleh sebab itu, dia meyakini Fred masih butuh waktu untuk menyesuaikan diri dengan ritme dan kerasnya permainan di Premier League.
"Dia [Fred] adalah talenta besar dan dia masih berkembang. Saya tak ragu dia akan mendapat masa depan yang cerah di Manchester United, namun tentu saja dia butuh waktu," ungkap Fonseca di tribalfootball.
"Itu [Premier League] sangat berbeda dari apa yang sudah dia hafal di Ukraina. Dia butuh waktu untuk beradaptasi pada klub, pada liga. Situasinya sangat berbeda."
Fisik
Kendati demikian, Fonseca yakin Fred tak akan terlalu kesulitan. Dia meyakini Fred sudah memiliki beberapa modal penting untuk bermain di Premier League, mulai dari kekuatan fisik dan mobilitas tinggi.
"Dia memiliki fisik kuat dan mobilitas tinggi, dengan kualitas untuk membangun serangan."
"Dia juga sangat bagus dalam bergerak dengan cepat dari lini tengah menuju sisi mana pun serangan timnya," tutup Fonseca.
Berita Video
Berita video jadwal Liga Champions 2018-2019 matchday ke-4. Barcelona bertandang ke markas Inter Milan, Rabu (07/11/2018) di Stadion Giuseppe Meazza, Milan.
Baca Juga:
- Cerita Fletcher Soal Ronaldo yang Sempat Ditertawakan dan Kini Dihargai
- AC Milan Tertarik Datangkan Eric Bailly Bulan Januari
- Sane Bantah Rumor Transfer ke Manchester United
- Capello Sebut Mourinho Punya Jasa Besar Terhadap Pogba
- Ogah Pakai 'Poppy Shirt', Nemanja Matic Rupanya Punya Kenangan Buruk di Masa Lalu
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ferdinand: Mourinho Harus Mulai Fokus Kepada Rashford
Liga Inggris 5 November 2018, 20:20 -
Cedera, Miralem Pjanic Optimis Bisa Main Lawan MU
Liga Champions 5 November 2018, 20:00 -
Banjir Pujian, Ander Herrera Pilih Merendah
Liga Inggris 5 November 2018, 17:20 -
Ander Herrera: MU Hobi Buat Para Fans Jantungan!
Liga Inggris 5 November 2018, 17:00 -
Lawan Juventus dan Manchester City, MU Diharamkan Telat Panas
Liga Inggris 5 November 2018, 16:40
LATEST UPDATE
-
Jomplangnya Perbandingan Nilai Pasar Skuad Timnas Indonesia dan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 16:05 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 22 Maret 2025, 15:10 -
Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 15:05 -
Timnas Argentina Mulai Terbiasa Bermain Tanpa Lionel Messi
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:48 -
Puja dan Puji untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:14 -
Kesan Pertama Laga Timnas Inggris Bersama Thomas Tuchel, Apa yang Baru?
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:45 -
Timnas Argentina Berjarak Satu Poin dari Piala Dunia 2026
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:32
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39