Pekan Ini, AC Milan Bakal Rampungkan Transfer Divock Origi
Serafin Unus Pasi | 23 Maret 2022 17:54
Bola.net - Teka-teki ke mana Divock Origi akan melanjutkan karirnya mulai terungkap. Penyerang Liverpool itu dilaporkan bakal mengunci kepindahannya ke AC Milan di musim panas nanti.
Kabar Origi tidak bahagia di Liverpool sudah lama beredar. Ini disebabkan sang striker minim mendapatkan jam bermain di skuat Liverpool.
Kontrak Origi akan habis di musim panas nanti. Ada sejumlah klub yang dilaporkan tertarik meminang pemain asal Belgia tersebut.
Sky Italia mengklaim bahwa ke mana Origi akan berlabuh sudah terlihat. Ia dikabarkan sedikit lagi akan pindah ke AC Milan.
Simak situasi transfer Origi di bawah ini.
Negosiasi Intens
Menurut laporan tersebut, AC Milan tidak main-main dalam mendapatkan jasa Origi. Mereka sudah mengebut proses transfer ini dalam dua bulan terakhir.
Mereka butuh penyerang baru di tim mereka. Karena dua bomber mereka, Zlatan Ibrahimovic dan Olivier Giroud usianya sudah gaek.
Mereka butuh striker yang lebih muda dan bisa diandalkan, dan Origi dinilai cocok untuk kebutuhan mereka.
Sudah Hampir Beres
Menurut laporan tersebut, usaha yang dilakukan Milan untuk merekrut Origi sedikit lagi akan membuahkan hasil yang manis.
Saat ini proses negosiasi sudah mencapai tahap final. Secara garis besar kedua pihak sudah menyepakati kontrak kerja sama mereka.
Namun ada beberapa detail yang masih perlu dibicarakan. Namun Milan optimistis bisa mengunci transfer ini sebelum akhir pekan.
Performa Origi
Musim ini Origi tampil sebanyak 14 kali di skuat Liverpool. Kebanyakan ia bermain dari bangku cadangan.
Namun ia tetap berkontribusi besar bagi Liverpool. Ia sukses mengemas lima gol dan tiga assist bagi tim asal Merseyside itu.
Klasemen Premier League
(Sky Italia)
Baca Juga:
- 6 Pemain yang Lebih Baik Ditendang Liverpool Musim Depan: Ada Karius dan Mane
- Kabar Bagus Liverpool! Sempat Cedera, Trent Alexander-Arnold Kini Sudah Bisa Berlatih di Gym
- Fans Liverpool Ingin Laga Semifinal Piala FA vs Man City Digelar di Kandang MU, Old Trafford!
- Rivaldo Sebut Pemain yang Akan Mainkan Peran Penting Bagi Liverpool untuk Raih EPL dan UCL
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Seru! Milan dan Inter Sedang Berebut Pemain yang Sama
Liga Italia 22 Maret 2022, 23:06 -
Bye Milan! Kessie Sudah Teken Kontrak dan Bakal Gabung Barcelona
Liga Spanyol 22 Maret 2022, 22:39 -
Mantap, Franck Kessie Sudah Selesai Tes Medis untuk Pindah ke Barcelona
Liga Spanyol 22 Maret 2022, 17:07 -
Perlu Diketahui, Inilah Alasan AC Milan Mengejar Divock Origi
Liga Italia 22 Maret 2022, 03:03 -
Selamat Tinggal, Juventus! Siapa Saja Peminat Paulo Dybala Saat Ini?
Liga Italia 22 Maret 2022, 02:29
LATEST UPDATE
-
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19 -
3 Pemain Bahrain yang Bisa Jadi Mimpi Buruk Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:06 -
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16 -
Cedera Tidak Parah, Alisson Becker Siap Perkuat Liverpool Setelah Jeda
Liga Inggris 22 Maret 2025, 21:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39