Pedro: Premier League Lebih Cepat dari La Liga

Editor Bolanet | 21 Agustus 2015 07:19
Pedro: Premier League Lebih Cepat dari La Liga
Pedro Rodriguez (c) AFP
- Pedro Rodriguez mengatakan bahwa ia sudah tidak sabar lagi untuk mencicipi atmosfer Premier League bersama di musim kompetisi kali ini.

Winger Spanyol baru saja resmi bergabung dengan The Blues, usai dibeli dengan harga 30 juta euro dari . Pada media, ia lantas mengaku ingin segera menyesuaikan diri dengan cara bermain cepat ala Inggris.

Pedro juga mengungkap bahwa ia sudah mengagumi dan menonton pertandingan Premier League sejak lama.

Saya sudah menonton banyak pertandingan Premier League dan mereka terlihat berbeda dari pertandingan di Spanyol, biasanya temponya lebih cepat, tutur Pedro pada laman resmi klub.

Saya benar-benar ingin menikmati bermain di liga ini. Ini adalah tantangan baru dan saya tidak sabar untuk segera menjalaninya, pungkasnya.

Chelsea akan menghadapi West Brom di laga lanjutan Premier League akhir pekan ini. [initial]

 (cfc/rer)