Pede! Erik Ten Hag Yakin Manchester United Finish di Empat Besar EPL 2023/2024
Serafin Unus Pasi | 17 Desember 2023 13:40
Bola.net - Sebuah keyakinan diungkapkan Erik Ten Hag. Manajer Manchester United itu percaya bahwa timnya bakal finish di empat besar EPL musim ini.
Manchester United bisa dikatakan tampil kurang oke di awal musim 2023/2024. Setan Merah menelan banyak kekalahan sehingga mereka berada di papan tengah EPL saat ini.
Situasi ini diperburuk dengan kegagalan Setan Merah lolos ke babak 16 besar Liga Champions. Mereka finish di peringkat empat grup A sehingga mereka tidak bisa lanjut di Eropa.
Meski timnya lagi berada dalam situasi yang buruk, Erik Ten Hag tetap melambungkan rasa optimistisnya. Ia yakin timnya bakal meraih happy ending di akhir musim nanti.
Simak komentar lengkap sang pelatih di bawah ini.
Jadi Berkah
Dalam konferensi persnya, Erik Ten Hag menyebut bahwa salah satu masalah MU musim ini adalah masalah cedera.
Ia menyebut bahwa dengan tersingkirnya MU dari kompetisi Eropa, maka jadwal Setan Merah jadi lebih lowong sehingga masalah cedera ini akan berkurang.
"Di paruh pertama musim ini, kami mendapatkan banyak sekali masalah cedera. Namun sekarang jadwal kami semakin longgar dan itu akan memberikan kesempatan kepada para pemain kami untuk memulihkan diri," ujar Ten Hag.
Bakal Lebih Segar
Ten Hag menyebut dengan jadwal yang tidak terlalu padat, MU punya waktu yang lebih untuk beristirahat dan juga punya waktu ekstra untuk mempersiapkan setiap pertandingan yang mereka mainkan.
"Dengan jadwal yang sekarang, kami jadi punya waktu yang lebih panjang di lapangan latihan kami. Selain itu kami juga akan lebih segar di setiap pertandingan yang kami mainkan," lanjut Ten Hag.
"Situasi ini akan membantu kami untuk mencapai target kami, yaitu finish di empat besar," pungkasnya.
Laga Berikutnya
Manchester United akan menjalani jadwal tandang pada malam ini.
Setan Merah akan menyamabngi markas Liverpool untuk pertandingan pekan ke-17 EPL 2023/2024.
Klasemen Premier League
(MUTV)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Graham Potter Diyakini Bakal Jadi Pelatih Bagus buat MU
Liga Inggris 16 Desember 2023, 15:15 -
Berbatov Prediksi Liverpool Bakal Menang Mudah Lawan MU
Liga Inggris 16 Desember 2023, 14:33 -
Hojlund Belum Cetak Gol di Premier League, Ten Hag Tak Khawatir
Liga Inggris 16 Desember 2023, 13:03 -
Ten Hag Pede MU Bisa Kalahkan Liverpool di Anfield
Liga Inggris 16 Desember 2023, 12:33
LATEST UPDATE
-
Cristiano Ronaldo Tanggapi Selebrasi 'Siu' Rasmus Hojlund: Bukan Masalah
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:30 -
Barcelona Fokus Rekrut Striker Baru, Luis Diaz Jadi Target Utama
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 07:15 -
Chelsea Siapkan Lima Wonderkid untuk Masa Depan Klub
Liga Inggris 23 Maret 2025, 07:02 -
Masa Depan Luka Modric: Impian Pensiun di Real Madrid
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 07:00 -
Alexander Isak vs Julian Alvarez: Siapa yang Cocok untuk Liverpool?
Liga Inggris 23 Maret 2025, 06:45 -
Perkiraan Susunan Pemain Juventus Andai Jadi Dilatih Roberto Mancini
Liga Italia 23 Maret 2025, 06:30 -
Marcus Rashford Harus Kembali ke Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 06:02 -
Phil Foden di Bawah Tekanan: Kesulitan di Klub, Main Buruk di Timnas Inggris
Piala Dunia 23 Maret 2025, 06:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39