Paul Pogba: Manchester United Belum Selevel Liverpool atau Man City
Serafin Unus Pasi | 28 Januari 2021 17:20
Bola.net - Sebuah pernyataan menarik diungkapkan Paul Pogba. Ia mengakui bahwa Manchester United saat ini masih belum selevel dengan Manchester City atau Liverpool.
Manchester United musim ini mengalami perkembangan yang cukup signifikan. Tim besutan Ole Gunnar Solskjaer itu perlahan tapi pasti mulai menemukan konsistensi dalam permainan mereka.
Banyak yang menjagokan MU bisa bicara banyak musim ini. Setan Merah dianggap menjadi salah satu kandidat juara EPL untuk musim 2020/21.
Pogba menilai bahwa timnya memang mengalami perkembangan belakangan ini. "Kami memang ingin untuk mendekati level Man City atau Liverpool," buka Pogba kepada BT Sports.
Baca komentar lengkap sang gelandang di bawah ini.
Belum Selevel
Pogba terus terang mengakui bahwa MU saat ini masih belum berada di level yang sama dengan kedua rivalnya itu.
Ia menilai bahwa United masih belum memenangkan gelar juara sehingga mereka masih tertinggal.
"Saya bisa bilang bahwa kami masih belum berada di level mereka, karena mereka [Liverpool dan City] sudah memenangkan trofi juara smeentara kami belum. Jadi posisi kami masih tertinggal dari mereka."
Terus Berkembang
Pogba juga mengklaim bahwa Manchester United tidak berleha-leha saat ini.
Ia menyebut timnya terus bekerja keras agar mereka bisa mengejar ketertinggalan dari dua rivalnya itu.
"Kami terus bekerja keras dan terus berkembang. Kami sudah melakukan pekerjaan yang baik dalam enam bulan terakhir dan kami ingin menjadi tim terbaik di liga ini." ujarnya.
Terpeleset
Dini hari tadi, Manchester United menelan hasil yang kurang baik.
Setan Merah tumbang saat berhadapan dengan Sheffield United dengan skor 2-1.
(MUTV)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kabar Bagus untuk Barcelona, Manchester City Sepakat Lepas Eric Garcia ke Camp Nou
Liga Spanyol 27 Januari 2021, 21:58 -
Galeri 27 Januari 2021, 10:37
-
5 Pelajaran Laga West Brom vs Manchester City: Puncak itu Dingin, Brrrr!
Liga Inggris 27 Januari 2021, 10:11
LATEST UPDATE
-
Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Tim Nasional 21 Maret 2025, 07:35 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 21 Maret 2025, 07:32 -
Reaksi Bijak Marselino Ferdinan Usai Timnas Indonesia Dipermak Australia 1-5
Tim Nasional 21 Maret 2025, 07:18
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39