Pasrah Soal Juara, Mourinho Masih Yakin dapat Empat Besar
Asad Arifin | 17 Desember 2018 14:04
Bola.net - - Manajer Manchester United, Jose Mourinho, telah mengaku pasrah dengan peluang timnya meraih gelar juara Premier League musim 2018/19. Tapi, pria asal Portugal tersebut belum kehilangan asa untuk berada di posisi empat besar.
Manchester United baru saja menelan kekalahan buruk di laga melawan Liverpool, Minggu (16/12) di Anfield. Setan Merah harus kalah dengan skor 3-1 dari Liverpool pada pertandingan pekan ke-17 Premier League tersebut.
Dengan kekalahan tersebut, United tertahan di posisi ke-6 klasemen sementara dengan raihan 26 poin. United tertinggal 19 poin dari Liverpool yang ada di puncak klasemen. Jarak poin yang akan sangat sulit dikejar oleh Marcus Rashford dan kolega.
Mengapa Mourinho masih optimis bisa menutup musim di posisi empat besar? Simak alasannya di bawah ini.
Optimis ke Empat Besar
Gelar juara memang cukup sulit bagi Manchester United. Namun, bagaimana dengan empat besar? United kini tertinggal sebelas poin dari Chelsea yang ada di posisi keempat. Mourinho pun yakin bisa mengejar jarak poin tersebut.
"Ya, saya pikir kami masih bisa [meraih empat besar]," ucap Mourinho dikutip dari Sportsmole.
"Apa yang membuat saya merasa yakin? Saya merasa yakin bahwa kami bisa mendapatkan lebih banyak poin di putaran kedua dibandingkan dengan yang sudah kami dapatkan di putaran pertama," sambung manajer berusia 54 tahun tersebut.
"Saya tahu, kami kalah di beberapa laga lain, tapi kami kalah di luar kandang saat lawan Liverpool, Chelsea dan Man City. Tapi, kami bermain bagus. Saya pikir, kami masih punya peluang mendapat poin lebih baik dari putaran pertama," tandasnya.
Masih Percaya Pemain
Meskipun sejauh ini belum mendapatkan hasil yang maksimal, tapi Jose Mourinho mengaku masih percaya dengan skuat yang dia miliki. Mourinho tak ragu dengan kemampuan para pemain yang dia punya di skuat Manchester United. Karena itu, dia tak ingin menyalahkan pemain.
"Saya sangat, sangat senang dengan pemain yang saya miliki di lapangan, dengan sikap mereka dan dengan kinerja mereka. Saya lebih dari senang. Saya tanggung jawab atas hasil ini dan saya ingin mereka berlindung di belakang saya," tutup Mourinho.
Berita Video
Berita video momen gol pemain veteran Nguyen Anh Duc yang mengantarkan Vietnam menjadi juara Piala AFF 2018.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Roy Keane Kesal Lihat Sikap Pogba di MU
Liga Inggris 16 Desember 2018, 23:42 -
Liverpool vs Manchester United: Mourinho Sebut Salah Punya Kekuatan Nuklir!
Liga Inggris 16 Desember 2018, 23:10 -
Terungkap, Pesan Memphis Depay ke Jose Mourinho Sebelum Tinggalkan MU
Liga Inggris 16 Desember 2018, 23:00 -
Rio Ferdinand Memprediksi Liverpool vs Manchester United Berakhir Imbang
Liga Inggris 16 Desember 2018, 22:06 -
Mourinho Ogah Pikirkan Lawan MU di Babak 16 Besar Liga Champions
Liga Champions 16 Desember 2018, 22:00
LATEST UPDATE
-
Depok, dari Sana Mengalir Darah Indonesia di Tubuh Miliano Jonathans
Tim Nasional 25 Maret 2025, 16:39 -
Bolivia vs Uruguay: Adu Strategi dan Ketahanan di Ketinggian El Alto
Amerika Latin 25 Maret 2025, 15:56 -
Pengakuan Patrick Kluivert Tentang Kabar Naturalisasi Miliano Jonathans
Tim Nasional 25 Maret 2025, 15:48 -
Cara Nonton Live Streaming Timnas China vs Timnas Australia dari HP
Piala Dunia 25 Maret 2025, 15:35 -
Barcelona Mencari Bek Kanan, Jeremie Frimpong jadi Pilihan?
Liga Spanyol 25 Maret 2025, 15:22
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10