Panas! Mourinho Tarung dengan Pemain Manchester City
Haris Suhud | 11 Desember 2017 08:38
Bola.net - - Tensi panas pertandingan antara Manchester United dan Manchester City tak hanya berlangsung di atas lapangan. Pertarungan yang berlangsung di Old Trafford pada hari Minggu ini berlanjut di ruang ganti.
Di dalam pertarungan di atas lapangan, Manchester United sebagai tuan rumah mengalami kekalahan 2-1. David Silva dan Nicolas Otamendi menjadi mimpi buruk bagi tuan rumah. Sementara itu, MU hanya bisa membalas dengan satu gol lewat Marcus Rashford.
Kemenangan Man City di kandang MU membuat posisi mereka di klasemen semakin tak terkejar. Sekarang, pasukan Josep Guardiola telah mengantongi 46 poin di peringkat pertama sementara Man United di peringkat dua dengan mengumpulkan 35 poin.
Wajar jika pemain Man City kemudian merayakan kemenangan di Old Traffrod. Mereka bersorak-ria merayakan kemenangan besar tersebut. Lagi pula ini adalah kemenangan dalam Derby Manchester.
Namun suara keras tersebut mengganggu pihak MU. Pelatih The Red Devils, Mourinho, lantas menyambangi ruang ganti Man City. Ia meminta agar mereka melirihkan suara.
Tapi balasan pemain Man City tak seperti yang diharapkan. Mereka justru melempari Mourinho dengan air dan susu.
Pertikaian pun tak bisa dihindarkan. Seperti dilaporkan The Times, Mourinho terlibat adu mulut dengan penjaga gawang Man Ciy, Ederson Moraes. Pertikaian itu kemudian dilerai oleh pemain lain.
Disebutkan pula bukan hanya Mourinho yang terlibat dalam pertikaian ini melainkan juga beberapa staf antara kedua kubu. Mereka saling berteriak satu sama lain di ruang ganti.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Neville: Lukaku Harus Buktikan Diri Di Derby Manchester
Liga Inggris 10 Desember 2017, 07:10 -
Neville: MU Haram Terpeleset di Derby
Liga Inggris 10 Desember 2017, 06:50 -
Hadapi Derby, Mourinho Disarankan Parkir Lukaku
Liga Inggris 10 Desember 2017, 06:30 -
Demi Kalahkan MU, Guardiola Sebut City Pantang Setengah Hati
Liga Inggris 10 Desember 2017, 06:20 -
Derby Manchester, Guardiola Tak Ambil Pusing Perkara Rekor
Liga Inggris 10 Desember 2017, 06:00
LATEST UPDATE
-
Bintang Muda RB Leipzig Ini Masuk Daftar Belanja Manchester United
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:58 -
Syukurlah Fans MU! Cedera Ayden Heaven Tidak Parah dan Segera Latihan Lagi!
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:50 -
Jomplangnya Perbandingan Nilai Pasar Skuad Timnas Indonesia dan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 16:05 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 22 Maret 2025, 15:10
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39