Ole Gunnar Solskjaer Mantap Permanenkan Odion Ighalo?
Serafin Unus Pasi | 5 April 2020 12:00
Bola.net - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer diberitakan sudah mengambil keputusan terkait masa depan Odion Ighalo. Manajer asal Norwegia itu diberitakan akan mempermanenkan jasa sang striker di musim panas nanti.
Beberapa jam sebelum bursa transfer Januari ditutup, MU resmi mengamankan satu penyerang baru. Mereka meminjam Odion Ighalo dari Shanghai Shenhua.
Perekrutan Ighalo ini menimbulkan banyak pro kontra, mengingat ia sudah lama tidak bermain di level tertinggi. Namun Ighalo membungkam para pengkritiknya itu dengan mencetak empat gol dari delapan penampilan bagi Setan Merah.
Evening Standard mengklaim bahwa Solskjaer merasa puas dengan kontribusi sang striker. Untuk itu ia berencana mempermanenkan sang striker di akhir musim nanti.
Simak pertimbangan Solskjaer untuk mempermanenkan Ighalo selengkapnya di bawah ini.
Komitmen Tinggi
Menurut laporan tersebut, Solskjaer merasa puas dengan aksi Ighalo selama berada di Manchester United.
Sang striker menunjukkan komitmen yang begitu luar biasa di sesi latihan MU. Ia bersedia mengambil latihan ekstra untuk meningkatkan performanya.
Selain itu ia juga memberikan aura yang positif di ruang ganti MU, sehingga Solskjaer merasa yakin untuk mempermanenkannya.
Ingin Bertahan
Ighalo sendiri baru-baru ini mengungkapkan kesediaannya untuk bergabung secara permanen di Manchester United.
Sang striker sebenarnya dirumorkan mendapatkan tawaran besar dari Shanghai Shenhua. Ia akan dikontrak dengan gaji 400 ribu pounds per pekan jika ia kembali ke China musim depan.
Namun Ighalo dengan mantap mengatakan bahwa ia ingin bertahan di Manchester United karena ia sangat mencintai klub itu sejak ia masih kecil.
Harga Terjangkau
Manchester United tidak perlu membayar mahal untuk mendatangkan Ighalo ke Old Trafford.
Mereka hanya perlu menebus sang striker dengan bayaran sebesar 15 juta pounds saja.
(Evening Standard)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Rashford Tak Senang Manchester City Kena Hukum UEFA
Liga Inggris 4 April 2020, 20:00 -
Maguire Yakin Bisa Bangun Duet Tangguh Bareng Lindelof
Liga Inggris 4 April 2020, 19:30 -
Cuma Rumor, Matthijs De Ligt Tak Akan Pindah ke MU
Liga Italia 4 April 2020, 18:30
LATEST UPDATE
-
Bintang Muda RB Leipzig Ini Masuk Daftar Belanja Manchester United
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:58 -
Syukurlah Fans MU! Cedera Ayden Heaven Tidak Parah dan Segera Latihan Lagi!
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:50 -
Jomplangnya Perbandingan Nilai Pasar Skuad Timnas Indonesia dan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 16:05 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 22 Maret 2025, 15:10 -
Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 15:05 -
Timnas Argentina Mulai Terbiasa Bermain Tanpa Lionel Messi
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:48
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39