Ogah Ancelotti, Mbappe Kabarnya Ingin Dilatih Klopp
Dimas Ardi Prasetya | 8 November 2021 01:58
Bola.net - Penyerang PSG Kylian Mbappe berpotensi tak jadi merapat ke Real Madrid karena dikabarkan tak yakin dengan kapasitas Carlo Ancelotti dan berharap dilatih oleh pelatih sekaliber Jurgen Klopp.
Masa depan Mbappe sekarang ini tidak jelas. Kontraknya di PSG akan berakhir pada musim paas 2022 mendatang.
Pihak PSG sudah ngotot ingin membuatnya bertahan di Parc des Princes. Namun Mbappe tak memberikan respon yang positif.
Mbappe pun disebut bakal cabut dari PSG. Ia pun dikaitkan dengan Real Madrid serta Liverpool.
Madrid Serius Inginkan Mbappe
Namun belakangan ini kabar ketertarikan dari Liverpool makin menguap. Kylian Mbappe pun lebih santer dikaitkan dengan Real Madrid.
Kabarnya Madrid terus berusaha agar Mbappe cabut ke Spanyol. Hal ini sampai membuat pihak PSG murka.
Mereka mengklaim Madrid melakukan pendekatan ilegal pada Mbappe. Pihak PSG pun berharap agar El Real dihukum atas aksinya tersebut.
Madrid sendiri kabarnya sudah berusaha memboyong Mbappe pada musim panas 2021 kemarin. Namun usaha mereka gagal karena PSG bersikeras tak ingin melepas pemain Prancis tersebut.
Mbappe Ingin Dilatih Klopp
Kylian Mbappe sendiri disebut siap saja merapat ke Real Madrid. Akan tetapi kini ada kabar buruk bagi El Real.
Kabarnya Mbappe kini disebut berpotensi tak bakal merapat ke Madrid. Kabar tersebut diklaim oleh El Nacional.
Laporan itu menyebut bahwa Mbappe tidak yakin dengan kapasitas Carlo Ancelotti, yang sekarang merupakan pelatih Madrid. Pemain 22 tahun tersebut kabarnya ingin dilatih oleh pelatih sekaliber Jurgen Klopp.
Untuk saat ini Jurgen Klopp masih terikat kontrak di Liverpool sampai tahun 2024 mendatang. Kecil kemungkinan bagi Real Madrid untuk memboyongnya sekarang ini karena Klopp begitu terikat dengan klub Merseyside tersebut.
(El Nacional)
Gosip Lainnya:
- Raheem Sterling Minta Cabut dari Man City di Bulan Januari, Bakal Gabung Barcelona?
- Sergio Ramos Digosipkan Bakal Putus Kontrak dengan PSG, Agen: Kata Siapa Tuh?
- Ngeri! Real Madrid Ingin Ada Klausul Rilis Super Mahal di Kontrak Vinicius Junior
- Demi Perbaiki Performa, Manchester United Incar Pemain Leicester Ini di Januari 2022
- Jude Bellingham Sulit, Liverpool Beralih ke Pemain Real Sociedad Ini
- Ralf Rangnick Siap Gantikan Ole Gunnar Solskjaer di Manchester United
- Liverpool Unggul Madrid Dalam Perburuan Bintang Muda Fulham
- Juventus Dikabarkan Kejar Vlahovic, Apa Kata Allegri?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sergio Ramos Digosipkan Bakal Putus Kontrak dengan PSG, Agen: Kata Siapa Tuh?
Liga Eropa Lain 7 November 2021, 22:15 -
Hasil Ligue 1: Tanpa Messi, Neymar Pimpin PSG Bungkam Bordeaux
Liga Eropa Lain 7 November 2021, 05:39 -
Bikin Panas Mauro Icardi, Wanda Nara Pajang Foto Sang Mantan, Maxi Lopez
Bolatainment 6 November 2021, 07:45 -
PSG Serius Ingin Datangkan Kroos dari Madrid
Liga Spanyol 5 November 2021, 21:54 -
Prediksi Bordeaux vs PSG 7 November 2021
Liga Eropa Lain 5 November 2021, 16:06
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39