Nolito: Jika Main di Barca atau Madrid, Silva Lebih Dihargai
Rero Rivaldi | 11 November 2016 14:36
Bola.net - - memberikan pujian pada rekan setimnya di Manchester City, David Silva, yang juga berasal dari negara yang sama dengannya, Spanyol.
Eks striker Celta Vigo itu mengaku amat mengagumi kemampuan sang playmaker di atas lapangan. Lebih lanjut ia juga menyatakan bahwa talenta mantan penggawa Valencia kurang dihargai oleh publiknya sendiri, karena ia tidak membela klub top La Liga seperti Barcelona dan Real Madrid.
Silva adalah pemain top dan mungkin di negara kita dia tidak terlalu dihargai. Jika dia bermain di Barcelona atau Real Madrid, semuanya akan berbeda, tutur Nolito di Marca.
Jika dia bermain di Barca atau Madrid, harganya akan bernilai lima kali lipat dari sekarang dan kita akan terus berbicara mengenai Silva berikutnya.
Nolito lantas berbicara mengenai proses adaptasinya di Manchester, sejak memutuskan untuk pindah ke City musim panas lalu.
Adaptasi saya berjalan baik, saya kira ini akan lebih sulit karena saya tidak didampingi oleh keluarga dan putri saya. Saya merasa sendirian. Terlebih banyak yang menggunakan bahas Inggris, tutur Nolito.
Namun untungnya ada pemain seperti Zabaleta, Silva, Navas, dan Aguero, serta physio dan anggota manajemen yang bisa berbahasa Spanyol dan itulah mengapa hingga kini bahasa Inggris saya masih belum terlalu bagus.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Untuk Saat Ini Verratti Belum Ingin Tinggalkan PSG
Liga Champions 10 November 2016, 22:32 -
Verratti Tak Anggap Dirinya Layak Dihargai 100 Juta Euro
Liga Eropa Lain 10 November 2016, 21:53 -
Sergio Ramos Jadi Lawan Paling Sulit Bagi Edin Dzeko
Liga Italia 10 November 2016, 20:05 -
Mantan Pelatih Real Madrid Ini Ingin Latih Barcelona
Liga Spanyol 10 November 2016, 18:17 -
Ferdinand: MU Anggap Ronaldo Lebih Hebat dari Ronaldinho
Liga Inggris 10 November 2016, 16:00
LATEST UPDATE
-
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39