Nikola Milenkovic Jadi Buruan Nomor Satu Jose Mourinho
Serafin Unus Pasi | 22 November 2018 17:00
Bola.net - - Pelatih Manchester United, Jose Mourinho dikabarkan sudah menetapkan target transfer utama Setan Merah di musim dingin nanti. Pelatih asal Portugal itu kabarnya akan memprioritaskan untuk mendatangkan Nikola Milenkovic ke Old Trafford.
Sudah menjadi rahasia umum jika Mourinho menginginkan bek tengah baru. Ia merasa tidak puas dengan barisan pertahanan setan merah di musim panas kemarin, namun sayang rencananya itu gagal terlaksana setelah ia berselisih paham dengan Ed Woodward.
Mourinho sendiri kabarnya akan mencoba mendatangkan bek tengah baru di musim dingin nanti. Ia dikabarkan tengah mengamati beberapa bek tangguh untuk menjadi amunisi baru di lini pertahanan mereka.
Dilansir Sky Italia, Mourinho sudah mengunci target transfer utamanya di musim dingin nanti. Ia dikabarkan akan memprioritaskan mendatangkan Nikola Milenkovic begitu jendela transfer dibuka.
Baca rencana transfer Mourinho untuk bek Fiorentina itu di bawah ini.
Pemuda Potensial
Mantan pemain Partizan Belgrade ini memang tengah mencuri perhatian di ajang Serie A. Pasalnya ia menjadi pilar utama di dinding pertahanan La Viola musim ini.
Performa bek Timnas Serbia itu sangat baik. saat menggalang pertahanan Fiorentina. Ia membuat Fiorentina menjadi tim dengan pertahanan terbaik kedua di Serie A musim ini, di mana mereka hanya kebobolan 10 gol dari 12 pertandingan Serie A yang sudah berlalu.
Mourinho kabarnya sempat menonton pertandingannya bersama Timnas Serbia bulan lalu dan Mourinho merasa terkesan dan mantap untuk meminang sang pemain ke Old Trafford.
Harga Mahal
Namun United memiliki masalah untuk mendatangkan Milenkovic. Pasalnya harganya diprediksi akan sangat mahal.
Milenkovic baru satu setengah tahun membela FIorentina. Ia masih menyisakan kontrak berdurasi tiga setengah tahun bersama La Viola.
Untuk itu United diperkirakan harus merogoh kocek sekitar 50 juta pounds untuk mendapatkan bek 21 tahun tersebut.
Performa Buruk
Barisan pertahanan MU musim ini bisa dikatakan sangat buruk. Mereka kebobolan total 21 gol dari 12 pertandingan di Liga Inggris musim ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ini Kelebihan Mourinho Menurut Motta
Liga Inggris 21 November 2018, 22:52 -
Motta Enggan Bandingkan Klopp dengan Mourinho
Liga Inggris 21 November 2018, 21:18 -
Meski Mandul, Romelu Lukaku Masih Berkontribusi Besar Bagi MU
Liga Inggris 21 November 2018, 21:00 -
Diincar Real Madrid dan Juventus, MU Siapkan Kontrak Baru Untuk Marcus Rashford
Liga Inggris 21 November 2018, 20:40 -
Paul Pogba Kurang Optimal Karena Krisis Motivasi
Liga Inggris 21 November 2018, 20:20
LATEST UPDATE
-
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39