Nganggur di Arsenal, Aston Villa Berminat Bajak Emile Smith Rowe?
Aga Deta | 21 April 2023 21:20
Bola.net - Emile Smith Rowe berpotensi cabut dari Arsenal di musim panas nanti. Aston Villa dilaporkan akan mencoba membajak sang gelandang di musim panas nanti.
Pemain berusia 21 tahun itu musim ini mengalami situasi yang cukup pelik. Ia mulai kehilangan posisinya sebagai starter di skuat Arsenal.
Alhasil mulai beredar sejumlah rumor terkait masa depan Smith Rowe. Beberapa kabar menyebut bahwa sang pemuda akan cabut dari Arsenal di musim panas nanti untuk mencari jam bermain.
Dilansir talkSPORT, Arsenal berpotensi kehilangan Smith Rowe di musim panas nanti. Sang gelandang kini jadi incaran Aston Villa.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Incaran Lama
Menurut laporan tersebut, Aston Villa sudah lama tertarik untuk merekrut Smith Rowe.
Mereka sudah mengincar sang pemain sejak tahun 2021 silam. Namun mereka terus mendapatkan penolakan dari Arsenal untuk memperoleh sang gelandang.
Dengan situasi Smith Rowe yang tersisih, The Villans akan kembali mencoba peruntungan mereka untuk mendatangkan sang gelandang.
Kartu As
Menurut laporan tersebut, Aston Villa kini punya kartu As untuk mendapatkan jasa Smith Rowe di musim panas nanti.
Unai Emery dilaporkan akan turun tangan untuk membujuk sang gelandang untuk pindah ke Villa Park di musim panas nanti.
Emery merupakan mantan manajer Smith Rowe di Arsenal, dan ia sosok yang memberikan debut kepada sang gelandang. Emery disebut punya relasi yang baik dengan Smith Rowe dan ia yakin mampu membujuk sang pemuda untuk pindah.
Mahar Transfer
Arsenal punya posisi yang kuat untuk mempertahankan Smith Rowe. Gelandang 22 tahun itu masih terikat kontrak di London Utara hingga tahun 2026.
Aston Villa dilaporkan perlu membayar sekitar 60 juta pounds jika mereka tertarik untuk membajak Smith Rowe di musim panas nanti.
Klasemen Premier League
(talkSPORT)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bukayo Saka Masih Dipercaya Jadi Algojo Penalti Arsenal
Liga Inggris 20 April 2023, 21:40 -
Mikel Arteta Cemas! William Saliba Bisa Absen Hingga Akhir Musim
Liga Inggris 20 April 2023, 21:30 -
Arsenal Bakal Datangkan Gelandang Baru dari Jerman?
Liga Eropa UEFA 20 April 2023, 18:20
LATEST UPDATE
-
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46 -
Krisis Bek Melanda Bahrain Jelang Lawan Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:15 -
Hasil Lengkap dan Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 22 Maret 2025, 10:51 -
Update Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 22 Maret 2025, 10:49
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39