Newcastle Ternyata Sempat Ingin Datangkan Schweinsteiger
Editor Bolanet | 6 Oktober 2016 14:28
Hal tersebut menurut mantan pelatih The Magpies, Terry McDermott, yang mengatakan bahwa Milner dijual dengan harga 15 juta pounds karena klub sudah bersiap ingin mendatangkan Schweinsteiger dengan harga yang sama.
Namun sayang, setelah pemain Inggris pergi, Newcastle mendapat kabar dari Bayern Munchen bahwa mereka tidak punya niat menjual Schweinsteiger, yang saat itu dibandrol dengan harga 50 juta pounds.
Kami menjualnya dengan harga 15 juta pounds. Kami tidak mau dia pergi, namun kami harus mendatangkan pemain lain, karena kami sudah mendapat tawaran sebesar itu. Kevin (Keegan-red) mengatakan, 'Jika kita menjualnya dengan harga 15 juta pounds, bagaimana kita akan menggantikannya', tutur McDermott pada The Daily Mail.
Mereka bilang 'Kita sudah punya Schweinsteiger'. Dia ada di Manchester United sekarang, namun tujuh atau delapan tahun silam dia adalah bintang dan mereka bilang kami bisa mendapatkannya. Ide utamanya adalah menjual Milner 15 juta pounds, yang kala itu sangat banyak dan kami kira bisa dengan mudah mendatangkan Schweinsteiger.
Namun setelah ia dibeli Villa - keesokan harinya - kami mencoba untuk mendatangkan Schweinsteiger dan jawaban yang kami terima 'sama sekali tidak mungkin, anda harus membayar 50 juta pounds jika menginginkan Schweinsteiger'. [initial]
(tdm/rer)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
MU Tak Berniat Lepas Martial ke Juventus
Liga Inggris 5 Oktober 2016, 22:56 -
Bek Man City Kagumi Talenta Rashford
Liga Inggris 5 Oktober 2016, 22:19 -
Terus Dicadangkan, Darmian Buka Opsi Tinggalkan MU
Liga Italia 5 Oktober 2016, 21:53 -
Mertesacker: Schweinsteiger Bernasib Buruk
Liga Inggris 5 Oktober 2016, 20:59 -
Man United Perlakukan Schweinsteiger Tanpa Rasa Hormat
Liga Inggris 5 Oktober 2016, 19:35
LATEST UPDATE
-
Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Tim Nasional 20 Maret 2025, 13:18 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 20 Maret 2025, 13:16 -
Frenkie de Jong Buka Suara: Jangan Bandingkan Lamine Yamal dengan Messi
Liga Spanyol 20 Maret 2025, 13:15 -
Nonton Australia vs Timnas Indonesia, Live Streaming di RCTI dan GTV
Tim Nasional 20 Maret 2025, 13:01 -
Paraguay Menyulam Asa, Chile Merajut Luka
Amerika Latin 20 Maret 2025, 12:49
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40