Newcastle Kembali Buru Ola Toivonen

Editor Bolanet | 10 Agustus 2012 19:23
Newcastle Kembali Buru Ola Toivonen
Ola Toivonen. (c) AFP
- Newcastle United akhirnya membangkitkan lagi ambisi untuk merekrut striker PSV Eindhoven Ola Toivonen.

Seperti dilansir oleh Voetbal International bahwa The Toon Army kembali duduk satu meja dengan PSV guna membahas deal ini.

Penyerang Swedia tersebut kembali masuk radar Alan Pardew setelah buruan sebelumnya Luuk de Jong dibajak Borussia Moenchengladbach.

Ola Toivonen sendiri sudah bersiap hengkang sejak sebulan lalu, selain Newcastle klub Rusia CSKA Moskow juga memburu tanda tangannya. (tri/lex)