Neville Akui Terkejut Dengan Kekalahan MU Atas Huddersfield
Dimas Ardi Prasetya | 23 Oktober 2017 20:56
Bola.net - - Gary Neville mengakui bahwa dirinya merasa terkejut atas kekalahan yang diderita Manchester United dari klub promosi, Huddersfield Town.
MU bertandang ke markas Huddersfield pada matchday sembilan Premier League akhir pekan kemarin di John Smith's Stadium. Tanpa diduga, sang tuan rumah ternyata bisa menang dengan skor 2-1.
Kekalahan itu pun membuat manajer MU, Jose Mourinho merana. Ia pun melontarkan kritikan terhadap sikap para pemainnya di pertandingan tersebut.
Kekalahan itu adalah kekalahan perdana Setan Merah di pentas Premier League di musim ini. Neville pun mengakui bahwa hasil negatif itu sama sekali tak pernah ia duga sebelumnya.
Saya pikir ini akan sulit bagi United karena atmosfernya tapi saya juga berpikir mereka akan bisa melewatinya. Saya terpana dengan hasilnya, saya juga tertegun oleh komentar Jose Mourinho setelah itu tentang para pemain, dengan mengatakan bahwa sikap para pemain di laga itu merupakan yang terburuk, ujarnya pada Gary Neville Podcast.
Ini adalah sebuah kejutan besar dan kebobolan gol-gol yang jelek. (Victor) Lindelof membuat beberapa kesalahan yang buruk, sambungnya.
Saya pikir jika tim lain melakukan sesuatu yang brilian, Anda dapat pulih darinya tapi Anda tidak memberi diri Anda kesempatan jika Anda membuat kesalahan yang buruk. Saat kiper Anda, para bek Anda membuat kesalahan buruk, kecemasan tidak hanya masuk ke dalam tim tapi juga masuk ke benak para pendukung. Ini adalah kekalahan yang buruk, tegasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mourinho Inginkan Grimaldo di MU
Liga Inggris 22 Oktober 2017, 23:10 -
Gary Neville Kapok Jadi Pelatih
Liga Inggris 22 Oktober 2017, 19:54 -
Raiola: Ibrahimovic Masih Bisa Main Minimal Lima Tahun Lagi
Liga Inggris 22 Oktober 2017, 19:35 -
Scholes: Mourinho Berhasil Bikin Kesal Conte
Liga Inggris 22 Oktober 2017, 16:11 -
MU Kalah, Mourinho Enggan Jadikan Lindelof dan Mata Kambing Hitam
Liga Inggris 22 Oktober 2017, 13:56
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39