Negredo: Arsenal Favorit Rengkuh Juara

Editor Bolanet | 5 Februari 2014 01:45
Negredo: Arsenal Favorit Rengkuh Juara
Alvaro Negredo (c) AFP
- Penyerang Manchester City Alvaro Negredo memberikan pendapatnya perihal klub mana yang favorit untuk juara Premier League musim ini. Negredo pun menjagokan rivalnya yaitu Arsenal.

Seminggu yang lalu Mourinho mengatakan bahwa kami bukanlah favorit dan saat ini ia mengatakan sebaliknya. Menurut saya, favorit juara Premier League musim ini ialah Arsenal dan kami masih harus melawannya nanti, ujar Negredo.

Kami harus melakukan yang terbaik hingga akhir musim dan kami akan melihat siap yang terbaik nantinya, imbuhnya.

Pemain asal Spanyol tersebut juga mengomentari perihal cederanya yang baru saja sembuh.

Cedera saya belum sembuh seratus persen. Saya telah memberikan yang terbaik, tetapi saat ini saya harus lebih cepat sembuh, tutup Negredo. [initial]


 (gl/han)

LATEST UPDATE