Mulai Sewot, Jurgen Klopp: Memangnya Ini PlayStation?
Yaumil Azis | 4 Maret 2019 05:00
Bola.net - - Jurgen Klopp mulai gerah terhadap kritik yang tertuju kepada timnya setelah kembali menuai hasil negatif di laga lanjutan Premier League hari Minggu (4/3). Setelah pertandingan, ia menjawab pertanyaan dari awak media dengan cara menyindir.
Liverpool melawat ke markas rival sekotanya, Everton, dengan harapan bisa mendulang poin penuh. Selain itu juga, The Reds juga berniat melanjutkan torehan positif yang berhasil mereka raih hari Kamis (28/2) lalu dengan mengalahkan Watford 5-0.
Sayangnya, harapan-harapan yang digenggam Mohamed Salah dkk tidak menjadi nyata. Everton masih terlalu sulit untuk ditangguhkan, dan Liverpool pun harus pulang dengan mengantongi skor 0-0 serta tambahan satu poin saja.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Jurgen Klopp Sewot
Hasil imbang itu lantas mengundang perhatian dari publik, sebab pada laga-laga lainnya Liverpool juga kerap menemui kegagalan. Pada lima pertandingan terakhirnya di semua kompetisi, finalis Liga Champions musim lalu itu hanya menuai dua kemenangan saja.
Alhasil, sorotan pun semakin tajam mengarah ke Liverpool. Usai laga, Klopp mendapatkan pertanyaan seputar apakah dirinya merasa timnya, terkhusus sektor depan, seharusnya mengambil resiko lebih kala menguasai bola. Klopp lalu menjawabnya dengan sewot.
"Kami tidak sedang bermain PlayStation. Apakah anda berpikir kalau kami tidak mengambil resiko yang cukup hari ini? Itukah yang ingin anda tanyakan?" tutur Klopp seperti yang dikutip dari Goal.
"Itu pertanyaan yang sangat mengecewakan, saya harus berkata demikian, sebab itu artinya itu terasa seperti sangat mudah. Saya berkata kepada anak asuh saya untuk mengambil resiko lebih, 'Ayo, terus kejar!' apakah ada laga yang tidak kami coba menangkan? Apakah itu?" lanjutnya.
Tidak Semudah PlayStation
Klopp melanjutkan, bahwasanya sepak bola tidaklah dilakoni semudah apa yang ada dalam PlayStation. Sederhananya, saat tim kesulitan mencetak gol, menambah kuantitas penyerang dirasa Klopp bukanlah satu-satunya solusi.
"Anda pikir ini PlayStation, memasukkan penyerang tambahan dan sepak bola langsung berubah. Tidak seperti itu. Kami sudah cukup menyerang, sepak bola tidak bekerja seperti itu," tambahnya.
"Masih ada sembilan pertandingan yang tersisa, kami tidak kehilangan ketenangan seperti anda pastinya. Ini kali kedua anda menanyakan pertanyaan yang saya tidak paham," tandasnya.
Hasil imbang yang diraih Liverpool membuat mereka terpaksa turun satu peringkat ke posisi dua klasemen Premier League. Mereka kini dalam keadaan tertinggal satu angka dari pemuncak klasemen saat ini, Manchester City.
Saksikan Juga Video Ini
Berita video statistik Real Madrid vs Barcelona pada laga pekan ke-26 La Liga 2018-2019, Minggu (3/3/2019) di Santiago Bernabeu.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Fabinho Kian Moncer, Klopp Jelaskan Faktor Penting Ini
Liga Inggris 2 Maret 2019, 19:00 -
Data dan Fakta Premier League: Everton vs Liverpool
Liga Inggris 2 Maret 2019, 14:32 -
Prediksi Everton vs Liverpool 3 Maret 2019
Liga Inggris 2 Maret 2019, 14:31 -
Everton Tengah Terpuruk, Liverpool Tetap Waspada
Liga Inggris 2 Maret 2019, 12:40 -
Virgil van Dijk Targetkan Poin Penuh di Derby Merseyside
Liga Inggris 2 Maret 2019, 12:20
LATEST UPDATE
-
Bolivia vs Uruguay: Adu Strategi dan Ketahanan di Ketinggian El Alto
Amerika Latin 25 Maret 2025, 15:56 -
Pengakuan Patrick Kluivert Tentang Kabar Naturalisasi Miliano Jonathans
Tim Nasional 25 Maret 2025, 15:48 -
Cara Nonton Live Streaming Timnas China vs Timnas Australia dari HP
Piala Dunia 25 Maret 2025, 15:35 -
Barcelona Mencari Bek Kanan, Jeremie Frimpong jadi Pilihan?
Liga Spanyol 25 Maret 2025, 15:22 -
Dari Cedera Panjang ke Gol Epik: Reece James Terdiam Saat Harusnya Selebrasi
Piala Dunia 25 Maret 2025, 15:15 -
Pembelaan Thierry Henry kepada Christian Pulisic
Liga Italia 25 Maret 2025, 15:06 -
Dipecat Juventus, Thiago Motta Dapat Dukungan dari Inzaghi dan Gasperini
Liga Italia 25 Maret 2025, 15:01 -
Cara Nonton Live Streaming Timnas Jepang vs Timnas Arab Saudi dari HP dan TV
Piala Dunia 25 Maret 2025, 15:01
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10