MU Sudah Kebobolan Berapa Musim Ini? 76 Gol!

Gia Yuda Pradana | 25 April 2024 09:27
MU Sudah Kebobolan Berapa Musim Ini? 76 Gol!
Premier League 2023/2024: Kiper Man United, Andre Onana (kiri), tersenyum di akhir laga vs Sheffield, 25 April 2024 (c) AP Photo/Dave Thompson

Bola.net - Manchester United menjamu tim juru kunci Sheffield United pada laga tunda pekan 29 Premier League 2023/2024, Kamis (25/4/2024). Pertandingan MU vs Sheffield di Old Trafford ini berakhir dengan skor 4-2.

Empat gol MU dicetak oleh Harry Maguire menit 42, Bruno Fernandes menit 61 (penalti) dan 81, serta Rasmus Hojlund menit 85. Dua gol Sheffield ke gawang yang dijaga Andre Onana diciptakan oleh Jayden Bogle menit 35 dan Ben Brereton menit 50.

Advertisement

MU sempat tertinggal 1-2 di laga ini sebelum akhirnya menang 4-2.

MU kebobolan dua gol melawan tim juru kunci di kandang sendiri sebenarnya tak terlalu mengejutkan. Sebab, sebelum ini, tim asuhan Erik ten Hag itu kebobolan tiga gol melawan tim divisi 2 Coventry City di semifinal Piala FA.

Pertahanan MU musim ini memang jauh dari kata solid. Sejauh ini, mereka bahkan sudah kebobolan 76 gol di semua kompetisi.

1 dari 3 halaman

Pertahanan Bapuk Manchester United

Angka kebobolan Manchester United musim ini:

  • Premier League - 50 gol (33 pertandingan)
  • Piala FA - 8 gol (5 pertandingan)
  • Carabao Cup/EFL Cup - 3 gol (2 pertandingan)
  • Liga Champions - 15 gol (4 pertandingan)
  • Total - 76 gol (44 pertandingan)
2 dari 3 halaman

Berikutnya: MU vs Burnley

Beberapa pertandingan terakhir Manchester United (c) WhoScored

Berikutnya, MU masih akan main kandang di Premier League. MU akan melawan tim zona degradasi lainnya, yakni Burnley (27/4/2024).

Apakah gawang MU akan kebobolan lagi, seperti di tujuh laga terakhir?