MU Siapkan 40 Juta Euro untuk Transfer Yerry Mina
Asad Arifin | 30 Juli 2018 22:07
Bola.net - - Manchester United dikabarkan makin serius untuk bisa mendapatkan jasa bek tengah Barcelona, Yerry Mina. Bahkan, United telah menyiapkan dana hingga mencapai angka 40 juta euro untuk transfer ini.
United memang berniat mendatangkan bek tengah baru pada bursa transfer musim panas 2018. Manajer United, Jose Mourinho, disebut tak cukup puas dengan komposisi bek tengah yang dia miliki sejauh ini.
Beberapa nama sudah coba didekati oleh Mourinho. Namun, Marca mencatat jika Mourinho akhirnya terpikat pada sosok Mina.
Pemain berusia 23 tahun tampil impresif di Piala Dunia 2018 lalu bersama dengan timnas Kolombia. Manajer asal Portugal pun yakin dengan kemampuan Mina dan telah meminta klub menyiapkan dana untuk membelinya.
Siapkan 40 Juta Euro
Meskipun musim lalu sulit bermain masuk ke tim utama Barca, Mina tidak akan dijual dengan harga yang murah. Barca membelinya dari Palmeiras dengan harga 11 juta euro dan berniat menjualnya dengan nilai 40 juta euro.
Marca menulis, United telah menyiapkan dana seperti yang diminta oleh Barca agar bisa merealisasikan transfer Mina.
Namun, Mourinho juga harus berpikir cepat sebelum membeli Mina. Mourinho harus lebih dulu menjual salah satu bek tengah United. Kabarnya, hanya Eric Bailly yang tidak tersentuh potensi bakal dijual menyusul rumor bakal bergabungnya Mina.
Persaingan Ketat
United bukan satu-satunya klub yang ingin mendapatkan jasa Mina. Sebab, ada pula Everton dan Lyon yang juga tertarik. Bahkan, Lyon secara terbuka siap memberikan tempat bermain secara reguler jika Mina bersedia bergabung ke musim depan.
Simak Video Menarik Ini
[initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kabar Buruk Barca, Dua Pemain Cedera di Pramusim
Liga Spanyol 29 Juli 2018, 19:48 -
Highlights ICC: Barcelona 2-2 Tottenham (5-3)
Open Play 29 Juli 2018, 13:56 -
Hasil Pertandingan Barcelona vs Tottenham: Skor 2-2 (5-3)
Liga Spanyol 29 Juli 2018, 12:40 -
Bos Barca: Kepergian Ronaldo Sama Seperti Iniesta
Liga Spanyol 29 Juli 2018, 04:30 -
Barcelona Capai Kesepakatan dengan Everton Terkait Transfer Digne
Liga Spanyol 29 Juli 2018, 04:00
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Peru vs Bolivia - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 21 Maret 2025, 05:30 -
James Rodriguez: Saya Lebih Baik dari Zidane, Modric, Kroos, dan Xavi
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 05:24 -
Hasil Italia vs Jerman: Skor 1-2
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:12 -
Hasil Belanda vs Spanyol: Skor 2-2
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:03 -
Hasil Denmark vs Portugal: Skor 1-0
Piala Eropa 21 Maret 2025, 04:55 -
Hasil Kroasia vs Prancis: Skor 2-0
Piala Eropa 21 Maret 2025, 04:48 -
Menpora dan Ratu Tisha Jadi Pembicara di Forum PBB, Ini yang Dibahas
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025, 03:55
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40