MU Kembali Pinjamkan Kipernya ke Aston Villa
Ari Prayoga | 15 Juli 2017 01:23
Bola.net - - Raksasa Premier League, Manchester United akhirnya resmi kembali meminjamkan penjaga gawang Sam Johnstone ke klub Championship, Aston Villa.
Musim lalu Johnstone sudah menjalani masa peminjaman di The Villans. Tampil sebanyak 22 laga, pemain 24 tahun itu berhasil membuat manajer Steve Bruce berniat memakai jasanya lagi. Hasilnya, Johnstone pun sukses kembali dipinjam Villa selama semusim ke depan.
Saya senang bisa kembali. Saya sungguh menikmati musim lalu di sini, Villa adalah klub hebat yang memiliki pemain top dan fans luar biasa, ujar Johnstone di laman resmi klub.
Saya tak sabar untuk bermain. Saya percaya musim depan bisa menjadi spesial bagi kami dan saya akan bekerja keras setiap hari untuk menghasilkan performa yang akan membantu kami mencapai target, lanjutnya.
Musim depan Johnstone bisa jadi bakal lebih percaya diri di bawah mistar gawang Villa dengan hadirnya palang pintu anyar yang juga mantan kapten Timnas Inggris, John Terry.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Transfer Perisic ke MU Akan Segera Diputuskan
Liga Inggris 14 Juli 2017, 23:18 -
Lukaku Resmi Diberi Jatah Jersey Nomor 9
Liga Inggris 14 Juli 2017, 19:50 -
Mourinho Minta Transfer Perisic Dipercepat
Liga Inggris 14 Juli 2017, 16:00 -
Irwin Tak Khawatir dengan Kepergian Rooney dan Ibra
Liga Inggris 14 Juli 2017, 15:20 -
Transfer Lukaku Akhirnya Sukses Pecahkan Rekor Pogba
Liga Inggris 14 Juli 2017, 15:00
LATEST UPDATE
-
Lupakan Australia, Timnas Indonesia Fokus Hadapi Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 19:57 -
Bintang Muda RB Leipzig Ini Masuk Daftar Belanja Manchester United
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:58 -
Syukurlah Fans MU! Cedera Ayden Heaven Tidak Parah dan Segera Latihan Lagi!
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:50
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39