MU Diprediksi Bekuk Southampton dan Naik ke Peringkat Tiga EPL
Serafin Unus Pasi | 13 Juli 2020 21:00
Bola.net - Sebuah prediksi dibuat Charlie Nicholas untuk pertandingan Manchester United vs Southampton. Ia menilai Setan Merah akan mengalahkan sang tamu dan naik ke peringkat tiga EPL musim ini.
Dini hari nanti, Manchester United akan memainkan pertandingan pekan ke-35 EPL. Mereka akan menjamu salah satu tim kuda hitam, Southampton di Old Trafford.
Laga ini merupakan sebuah pertaruhan besar bagi MU. Jika mereka berhasil menang, maka mereka otomatis naik ke peringkat tiga klasemen sementara EPL setelah Leicester City dan Chelsea terpeleset kemarin.
Nicholas percaya bahwa MU tidak akan kesulitan untuk meraih hal tersebut dini hari tadi. "Tim raksasa seperti Man United harus berada di empat besar dan sepertinya mereka akan mengamankan posisi tersebut," ujar Nicholas kepada Sky Sports.
Baca prediksi mantan pemain Arsenal itu di bawah ini.
Terus Fokus Menang
Nicholas mengakui bahwa peluang Manchester United untuk finish di empat besar musim ini tergolong sangat besar.
Untuk itu ia menyarankan Setan Merah tetap fokus di sisa empat pertandingan terakhir dan mereka akan mendapatkan satu tiket ke UCL.
"Mereka [United] tidak mempedulikan dua tim teratas saat ini. Mereka hanya perlu terus memenangkan sisa pertandingan dan empat besar akan menjadi milik mereka."
Bakal Menang
Nicholas juga menyebut bahwa Southampton tidak bisa diremehkan karena performa mereka yang tengah apik belakangan ini.
Namun ia meyakini United tidak akan kesulitan untuk menumpas sang lawan di laga tersebut.
"Saya percaya United akan memenangkan pertandingan ini [vs Southampton] dan naik ke empat besar. Saya memprediksi laga ini berakhir dengan skor 3-1 untuk kemenangan United." ujarnya.
Jadwal Padat
Manchester United memang ditunggu jadwal padat setelah pertandingan kontra Southampton.
Mereka akan menghadapi Crystal Palace di tengah pekan sebelum menantang Chelsea di semifinal FA Cup di akhir pekan nanti.
(Sky Sports)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Meski Sedang Mandul, Marcus Rashford Tetap Dipuji Bruno Fernandes
Liga Inggris 12 Juli 2020, 15:18 -
Abaikan Juventus, Federico Chiesa Merapat ke Manchester United
Liga Inggris 12 Juli 2020, 09:00 -
Dortmund Korting Harga Jadon Sancho? Jangan Mimpi, MU!
Bundesliga 12 Juli 2020, 08:40
LATEST UPDATE
-
Reaksi Bijak Marselino Ferdinan Usai Timnas Indonesia Dipermak Australia 1-5
Tim Nasional 21 Maret 2025, 07:18 -
Vinicius, Raphinha, Rodrygo: Perburuan Bintang Baru Brasil Pasca Neymar
Amerika Latin 21 Maret 2025, 06:34 -
Italia Ukir Rekor Buruk Usai Kalah dari Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:22 -
Italia Kesulitan Hadapi Bola Udara Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:04 -
Man of the Match Italia vs Jerman: Joshua Kimmich
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:01 -
Man of the Match Belanda vs Spanyol: Jeremie Frimpong
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:55 -
Calafiori Cedera, Italia dan Arsenal Dibayangi Kekhawatiran
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:52
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40