MU Diklaim Telah Aktifkan Perpanjangan Kontrak Martial
Ari Prayoga | 18 Desember 2018 04:40
Bola.net - - Raksasa Premier League, Manchester United dikabarkan telah mengaktifkan opsi perpanjangan kontrak penyerang sayap Anthony Martial selama satu tahun.
Kontrak Martial bersama United sejatinya akan berakhir pada musim panas 2019 nanti. Dengan perpanjangan ini, maka Martial akan berada di Old Trafford hingga 2020.
Bulan lalu, United juga sudah mengaktifkan opsi perpanjangan kontrak selama satu tahun dari penjaga gawang David De Gea.
Perubahan Martial
Martial sempat gencar dikabarkan akan meninggalkan United pada jendela transfer musim panas kemarin. Pemain asal Prancis itu disebut memiliki hubungan yang kurang harmonis dengan manajer Jose Mourinho.
Namun secara perlahan Martial berhasil kembali mendapat kepercayaan dari Mourinho. Ia pun menjawabnya dengan penampilan cukup impresif di atas lapangan.
Dilansir Press Association Sport, United terkesan dengan perubahan yang ditunjukkan Martial dan akhirnya bersedia mengaktifkan opsi perpanjangan kontrak.
Diskusi Kontrak Baru
Tak hanya mengaktifkan opsi perpanjangan kontrak satu tahun, United kabarnya juga tengah menggelar diskusi dengan perwakilan sang pemain terkait kontrak baru yang bakal membuat Martial lebih lama bertahan di Setan Merah.
Di sisi lain, Martial sendiri diklaim tak memiliki masalah jika harus bertahan lebih lama di United. Pihak klub pun disebut sangat percaya bahwa Martial akan menyetujui kontrak baru yang mereka tawarkan.
Musim ini Martial mampu menunjukkan performa apik di skuat Mourinho. Pemain 23 tahun itu hingga kini telah mencetak total delapan gol di semua kompetisi, membuatnya menjadi top skorer United.
Video Menarik
Berita video fakta-fakta menarik yang menunjukkan keistimewaan seorang Xherdan Shaqiri saat Liverpool menundukkan Manchester United 3-1, Minggu (16/12/2018).
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Van Dijk Beber Motivasi Liverpool Hingga Bisa Kalahkan MU
Liga Inggris 17 Desember 2018, 23:46 -
Irwin Enggan Komentari Perseteruan Mourinho vs Pogba
Liga Inggris 17 Desember 2018, 22:52 -
Tim Stagnan, MU Disarankan Pecat Jose Mourinho
Liga Inggris 17 Desember 2018, 21:40 -
Situasi Memburuk, Sudah Waktunya MU Tekan Tombol Reset
Liga Inggris 17 Desember 2018, 21:20 -
Mourinho Diyakini Mampu Bawa MU Singkirkan PSG
Liga Champions 17 Desember 2018, 21:16
LATEST UPDATE
-
Barcelona Pernah Tolak Rekrut Julian Alvarez Seharga 22 Juta Euro
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 04:32 -
Rashford dan Foden Tak Punya Banyak Kesempatan Lagi di Timnas Inggris
Piala Eropa 23 Maret 2025, 04:15 -
Timnas Inggris Ingin Tampil dengan Gaya Premier League? Jangan Naif, Tuchel!
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:45 -
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02 -
Menepis Anggapan Remeh Liverpool 'Hanya' Mungkin Juara Premier League
Liga Inggris 23 Maret 2025, 02:45 -
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39