MU Digosipkan Bakal Lepas Harry Maguire ke Aston Villa, Begini Kata Fabrizio Romano
Serafin Unus Pasi | 9 Januari 2023 16:20
Bola.net - Pakar transfer Eropa, Fabrizio Romano memberikan informasi terkait spekulasi masa depan Harry Maguire. Ia memastikan sang bek tidak akan pindah ke Aston Villa di musim dingin ini.
Sejak musim 2022/23 digulirkan, Maguire berada dalam posisi yang sulit. Ia tersisih dari starting XI MU semenjak kedatangan Lisandro Martinez.
Baru-baru ini beredar kabar bahwa Maguire akan cabut dari Old Trafford. Sang bek disebut akan pindah ke Aston Villa di musim dingin ini.
Namun Romano membantah kabar tersebut. Ia menyebut bahwa Maguire masih akan bertahan di MU.
Simak situasi transfer Maguire di bawah ini.
Belum Mau Dilepas
Laporan tersebut mengklaim bahwa Erik Ten Hag belum berencana berpisah dengan Maguire di musim ini.
Meski tidak menjadikan Maguire starter, Ten Hag membutuhkan jasa bek 29 tahun itu. Karena saat ini ia tidak memiliki banyak stok bek tengah di timnya.
Itulah mengapa Maguire tidak akan dilepas oleh Ten Hag setidaknya hingga musim panas tahun 2023 nanti.
Tidak Ada Pembicaraan
Laporan tersebut juga mengklaim bahwa MU sama sekali tidak bernegosiasi dengan Aston Villa terkait Maguire.
Klub asal Midlands itu tidak menghubungi MU untuk transfer Maguire. Mereka juga diklaim tidak meminati jasa pemain timnas Inggris itu.
Jadi rumor Maguire ke Aston Villa itu hanya sekedar isapan jempol belaka.
Dapat Kesempatan
Maguire berpotensi mendapatkan kesempatan bermain dalam waktu dekat ini
Ia diprediksi akan menjadi starter saat Manchester United berhadapan dengan Charlton Athletic di perempat final Carabao Cup 2022/23.
Klasemen Premier League
(Fabrizio Romano)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Butuh Striker, Manchester United Incar Striker Belanda yang Gagal di Burnley Ini
Liga Inggris 8 Januari 2023, 20:57 -
Alejandro Garnacho Curi Perhatian dengan Celana Dalam 'Cristiano Ronaldo'
Bolatainment 8 Januari 2023, 10:24 -
Jadwal Siaran Langsung FA Cup di beIN Sports dan Vidio Hari Ini, 8 Januari 2023
Liga Inggris 8 Januari 2023, 08:12 -
David De Gea Bikin Blunder, Diogo Dalot: Itu Kesalahan Saya!
Liga Inggris 7 Januari 2023, 22:43 -
Beneran Minat, Manchester United Sedang Upayakan Bajak Eric Maxim Choupo-Moting
Liga Inggris 7 Januari 2023, 22:05
LATEST UPDATE
-
Semangat Menggelora! Justin Hubner Tegaskan Tidak Takut Hadapi Bahrain
Tim Nasional 23 Maret 2025, 18:10 -
Badai di Australia, Pelangi di SUGBK?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 17:00 -
Jadwal Lengkap Premier League 2024/2025 di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 23 Maret 2025, 16:58
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39