MU dan Chelsea Ganggu Negosiasi Kontrak Lukaku
Asad Arifin | 14 Maret 2017 20:21
Bola.net - - Sempat dikabarkan akan segera tuntas, negosiasi Everton bersama dengan Romelu Lukaku tentang kontrak baru mandek. Santer dikabarkan bahwa ada peran Manchester United dan Chelsea yang membuat negosiasi menjadi mandek.
Beberapa pekan lalu, Lukaku yang diwakili oleh agennya, Mino Raiola, mengatakan bahwa negosiasi kontrak dengan Everton sudah masuk tahap akhir. Bahkan, saat itu Raiola menyebut jika negosiasi sudah mencapai tahap 99.99 persen.
Kesepakatan sudah 99.99 persen selesai kata Raiola kala itu.
Namun, setelah pernyataan tersebut, nyatanya Lukaku tak kunjung diumumkan sudah sepakat untuk memperpanjang kontraknya di Everton. Tidak ada yang berubah dalam status kontrak penyerang internasional Belgia tersebut.
Dikutip dari The Daily Telegraph, negosiasi kontrak Lukaku dengan Everton mandek. Hal ini menyusul adanya minat dari dua klub papan atas, MU dan Chelsea untuk membeli Lukaku pada musim depan. Pihak pemain yang memilih untuk menunda negosiasi kontrak.
Sember tersebut menyebut bahwa Lukaku masih akan menimbang tawaran MU dan Chelsea. Pasalnya, pemain berusia 23 tahun ingin merasakan gelar juara. Peluang yang lebih besar datang jika ia bergabung dengan kedua klub tersebut.
Sementara itu, kubu Everton diyakini tidak akan melepas Lukaku begitu saja. The Toffes hanya akan melepas Lukaku jika ada klub yang bersedia menebus klausul kontraknya senilai 90 juta pounds.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Inginkan Gibson, Chelsea Diminta Sedia 30 Juta Pounds
Liga Inggris 13 Maret 2017, 15:50 -
Zabaleta: City Takkan ke Monaco untuk Bertahan
Liga Champions 13 Maret 2017, 13:30 -
Guardiola: Toure Bisa Bermain di Klub Manapun
Liga Inggris 13 Maret 2017, 12:30 -
Guardiola: City Harus Belajar dari Barcelona
Liga Inggris 13 Maret 2017, 11:40 -
6 Bintang Man City Yang Kontraknya Habis Pada Akhir Musim
Editorial 13 Maret 2017, 11:36
LATEST UPDATE
-
Dani Pedrosa Jagokan Marc Marquez Tembus 100 Kemenangan di MotoGP Tahun Ini Juga
Otomotif 21 Maret 2025, 17:32 -
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:56
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39