MU Bisa Gusur Liverpool dari Puncak Klasemen pada Tengah Pekan Ini, Solskjaer Ogah Takabur
Ari Prayoga | 11 Januari 2021 06:40
Bola.net - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer tak mau terlalu terlena dengan peluang timnya untuk menggusur Liverpool dari puncak klasemen Premier League.
Kesuksesan tersebut bisa diraih Manchester United dengan syarat mereka mampu terhindar dari kekalahan kala melawat ke markas Burnley untuk melakoni partai tunda pada tengah pekan ini.
Manchester United dan Liverpool kini memang sama-sama mengumpulkan 33 poin, tetapi Liverpool unggul produktivitas gol. Meski demikian, United memiliki tabungan laga lebih banyak dari The Reds.
Penegasan Solskjaer
Solskjaer berkali-kali menegaskan bahwa saat ini masih terlalu dini untuk membicarakan persaingan juara. Pria Norwegia itu pun meminta timnya fokus dari laga ke laga dan tak terlalu terlena akan peluang bagus yang mereka miliki.
“Kami bahkan belum menjalani setengah musim dan setiap pertandingan di Premier League adalah tantangan, itu ujian. Setiap pertandingan adalah ujian yang berbeda. Watford, mereka memberi kami ujian, Burnley adalah ujian, Liverpool adalah ujian lainnya, lalu Anda pergi ke Fulham yang merupakan ujian berbeda lagi," ujar Solskjaer seperti dikutip Goal International.
“Tidak ada yang akan mengingat bagaimana tabel liga terlihat pada 12 Januari 2021. Kami memiliki momentum yang bagus, memulai kembali dengan bagus setelah kekecewaan [kalah dari Manchester] City, bangkit kembali dengan sangat baik lewat kemenangan [melawan Watford] dan tentu saja kami ingin membangun momentum lagi," imbuhnya.
“Jika kami bisa mendapatkan kemenangan pada hari Selasa maka itu adalah dua pertandingan beruntun dan kami bisa pergi ke pertandingan berikutnya dengan percaya diri. Setiap pertandingan di Premier League adalah kesempatan untuk membangun kepercayaan diri.” tukasnya.
Update Kondisi Skuad
Lebih lanjut, Solskjaer juga menyampaikan kabar terbaru dari kondisi skuadnya. Solskjaer mengaku bahwa timnya kemungkinan tak diperkuat sejumlah pemain dalam lawatan ke kandang Burnley.
Setidaknya ada empat pemain kunci yang kemungkinan besar akan absen di Turf Moor. Mereka adalah Victor Lindelof, Paul Pogba, Luke Shaw, dan Eric Bailly.
“Saya berharap [mereka akan siap] untuk [laga versus Liverpool, pasti, tapi saya tidak yakin apakah mereka akan bisa tampil lawan Burnley" tutur Solskjaer.
"Kami melakukan latihan ringan pada hari Minggu, lalu kita lihat hari Senin." tandasnya.
Sumber: Goal International
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Anthony Martial Disebut Bisa Bikin Solskjaer Dipecat, Mengapa?
Liga Inggris 10 Januari 2021, 19:20 -
Jarang Bermain, Sebenarnya Bagaimana Kesepakatan Kontrak Van de Beek di MU?
Liga Inggris 10 Januari 2021, 19:00 -
Bukan ke Juventus, Paul Pogba Bakal Gabung PSG?
Liga Inggris 10 Januari 2021, 16:30 -
Demi Chelsea, Declan Rice Tolak Tawaran Manchester United
Liga Inggris 10 Januari 2021, 16:00 -
Jadi Pahlawan Kemenangan MU, Scott McTominay Berjanji Bakal Cetak Lebih Banyak Gol
Liga Inggris 10 Januari 2021, 15:30
LATEST UPDATE
-
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46 -
Krisis Bek Melanda Bahrain Jelang Lawan Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:15 -
Hasil Lengkap dan Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 22 Maret 2025, 10:51 -
Update Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 22 Maret 2025, 10:49
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39