MU Bantah Sudah Sepakat dengan Griezmann
Rero Rivaldi | 2 Februari 2017 15:30
Bola.net - - Manchester United membantah laporan yang mengatakan bahwa pihaknya sudah meraih kata sepakat dengan pemain bintang Atletico Madrid, Antoine Griezmann.
Tim asuhan Jose Mourinho sudah lama dikaitkan dengan kemungkinan membeli pemain berusia 25 tahun di musim panas dan kedua belah pihak kabarnya sudah mencapai kata sepakat terkait kontrak, gaji, dan nomor punggung yang akan didapatkan Griezmann di Old Trafford.
Namun demikian, meski tak menutup kemungkinan bahwa Griezmann benar-benar diminati oleh United, sebuah sumber di Old Trafford membantah rumor tersebut belum lama ini, menurut laporan yang diturunkan oleh Press Association Sport.
Mourinho sendiri sebelumnya sudah menegaskan bahwa ia akan mengusung target transfer yang realistis di musim panas mendatang, meski enggan menyebutkan secara spesifik siapa yang bakal ia ajak datang ke Old Trafford - usai musim panas sebelumnya menjadikan Paul Pogba sebagai pemain termahal dunia.
United sendiri baru saja bermain imbang tanpa gol melawan Hull City dan kini masih tertahan di peringkat enam klasemen sementara, terpaut empat poin dari zona Liga Champions.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Real Madrid Pulangkan Lucas Silva ke Brasil
Liga Spanyol 1 Februari 2017, 19:34 -
5 Penyerang Terbaik di Atas Usia 30 Tahun
Editorial 1 Februari 2017, 16:01 -
Balague: Bukan Cuma MU yang Minati Griezmann
Liga Inggris 1 Februari 2017, 13:20 -
Navas: James Jadi Contoh Untuk Semuanya di Madrid
Liga Spanyol 1 Februari 2017, 13:00 -
Navas: Rumor De Gea dan Courtois Buat Saya Bersemangat
Liga Spanyol 1 Februari 2017, 12:50
LATEST UPDATE
-
Lupakan Australia, Timnas Indonesia Fokus Hadapi Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 19:57 -
Bintang Muda RB Leipzig Ini Masuk Daftar Belanja Manchester United
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:58 -
Syukurlah Fans MU! Cedera Ayden Heaven Tidak Parah dan Segera Latihan Lagi!
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:50
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39