Moyes: MU Tak Main Maksimal

Editor Bolanet | 20 Oktober 2013 02:20
Moyes: MU Tak Main Maksimal
Moyes menyebut MU tak berusaha maksimal saat hanya imbang 1-1 lawan Southampton. (c) AFP
- David Moyes mengaku amat kecewa melihat timnya tidak mampu meraih kemenangan atas . Manchester United hanya bermain imbang 1-1 dan itu membuat Van Persie cs makin sulit mengejar raihan poin Arsenal.

Kami amat kecewa bisa kemasukan satu gol jelang laga berakhir. Kami memiliki kesempatan untuk menyelesaikan laga ini, namun ketika kedudukan 1-0, selalu ada kesempatan bagi Southampton untuk mendapat keuntungan, jelas Moyes pada Goal.

Tim tidak berusaha cukup baik, kami harusnya bisa mengakhiri perlawanan mereka lebih cepat. Kami memiliki beberapa peluang emas yang hanya membentur tiang gawang, pungkasnya.

Hasil imbang 1-1 kini membuat United terdampar di peringkat ke delapan dengan raihan 11 poin atau terpaut 8 poin dari pemuncak klasemen sementara . [initial]

 (goal/rer)